DEPOK, iNewsDepok.id - SDN Anyelir 1 Depok mengadakan kegiatan Pesta Siaga, hari ini Rabu pukul 07.00-10.00 WIB. Kegiatannya antara lain lomba mewarnai yang diikuti siswa kelas satu hingga kelas empat,
Kepala Sekolah SDN Anyelir 1, Taslih membuka kegiatan tersebut dengan menjadi pembina upacara, dia menyampaikan mengenai agenda kegiatan yang dilaksanakan selama acara Pesta Siaga tersebut berlangsung.
Pesta Siaga diselenggarakan atas intruksi Kwartir Ranting, gerakan pramuka Kecamatan Pancoran Mas, Depok. Agenda ini merupakan kegiatan rutin yang setiap tahun diselenggarakan untuk tingkatan pramuka siaga.
"Agenda ini dilakukan setiap tahunnya, untuk tingkat siaga dari kelas satu hingga kelas empat, tapi nanti untuk penggalang kegiatannya berbeda lagi," ujar Ketua Panitia, Muhammad Nazdi.
Pesta siaga ini diisi dengan kegiatan, permainan dan lomba mewarnai dengan tema Scouts, atau gerakan pandu, dengan jumlah total siswa yang mengikuti kegiatan Pesta Siaga yaitu 348 siswa.
"Kegiatannya kita hanya permainan dan lomba saja, karna kan cuman satu hari saja, bukan kemah, jadi ada perlombaan dan ada juaranya," ucap dia.
Pembagian kategori dibagi menjadi empat kelompok, dan kelas. Masing-masing kelompok mendapatkan kesempatan untuk meraih posisi satu, dua, dan tiga. Sekitar 12 siswa berhasil meraih piala dalam lomba mewarnai.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait