Korban Erupsi Gunung Semeru Jalani Bedah Plastik

Tim iNews
Sebanyak 14 korban erupsi Gunung Semeru menjalani operasi plastik di RSUD Hartoyo Lumajang. Foto: iNews

LUMAJANG, iNews. id - Sebanyak 14 korban erupsi Gunung Semeru menjalani bedah plastik di RSUD Haryoto. Tindakan medis itu dilakukan karena ke-14 pasien menderita luka bakar serius.

Kabid Yanmed RSUD Haryoto dr Yana Susanti mengatakan, dari 14 korban tersebut enam korban masih di ruang ICU, sedangkan delapan lainnya berada di ruang perawatan.

“Untuk pasien di ICU kondisinya stabil namun tidak menutup kemungkinan terjadi perubahan sewaktu waktu, karena kondisinya masih dinamis, tergantung kondisi luka pasien,” ujar Kabib Yanmed, Yana Susanti, Jumat (10/12/2021).

Pihak medis terus melakukan observasi terhadap pasien korban Semeru di ICU dan bila memungkinkan mereka akan dilakukan operasi tanam kulit.

Saat ini Rumah Sakit Haryoto sudah mendapat bantuan tim medis dari rumah sakit luar daerah agar nantinya bila diperlukan bisa dilakukan operasi tanam kulit di Rumah Sakit Haryoto Lumajang.

RS Hartoyo sebelumnya merawat 19 korban erupsi Gunung Semeru. Namun, lima di antaranya meninggal dunia saat perawatan.

 

Editor : Ikawati

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network