Sambut HUT PMJ, Polres Depok Donasi 123 Kantong Darah Untuk PMI

r ratna purnama/ iyung rizki
Anggota Polres Metro Depok saat donor darah dalam rangka HUT PMJ. Foto: R Ratna Purnama

DEPOK,iNewsDepok.id- Polres Metro Depok menggelar bakti sosial donor darah di Aula Atmani Adhi Wedhana Depok. Bakti sosial ini digelar dalam rangka menyambut HUT ke 73 Polda Metro Jaya (PMJ). Sebanyak 123 kantong darah berhasil dikumpulkan dari para anggota dan ASN Polres Metro Depok untuk selanjutnya diserahkan ke Palang Merah Indonesia (PMI).

Donor darah ini diikuti seluruh satuan kerja di Polres Metro Depok. Acara digelar hasil kerja sama dengan PMI Depok. “Jumlah peserta 150 orang, namun yang berhasil mendonorkan darahnya ada 123 orang,” kata Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Imran Edwin Siregar, Senin (28/11/2022).

Sebelum mendonorkan darah, peserta terlebih dulu menjalani pemeriksaan kesehatan. Jika lolos tes, kemudian peserta bisa menjalani donor darah. “Jadi setelah mendaftar harus dilakukan pemeriksaan kesehatan dulu. Hanya yang lolos saja yang bisa mendonorkan darahnya,” ujarnya

Selain donor darah, rangkaian acara yang digelar yaitu bakti sosial dan pemberian bantuan pada warga yang membutuhkan. “Kita juga menyalurkan bantuan ke panti dan lokasi lainnya,” tambahnya

Puncak perayaan HUT ke 73 tahun Polda Metro Jaya sendiri jatuh pada tanggal 6 Desember 2022. Rangkaian kegiatan yang digelar seperti donor darah ini dinilai sangat positif. Selain untuk kesehatan, darah yang disumbangkan demi kemanusiaan ini sangat bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan.

Editor : Rinna Ratna Purnama

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network