JAKARTA, iNewsDepok.id - Apolo Safanpo akhirnya resmi dilantik sebagai PJ Gubernur Papua Selatan. Seusai pelantikan, dia mengatakan akan mengejar ketertinggalannya agar dapat mensejahterakan rakyat Papua Selatan.
"Semoga ini menjadi awal yang baik untuk kita bangun Papua Selatan lebih maju, mengejar ketertinggalan dan pada akhirnya menuju tujuan menyejahterakan masyarakat," ujar Apolo seusai pelantikan di Gedung Kemendagri, Jakarta, Jumat (11/11/2022).
Apolo mengatakan jika nantinya dia akan berfokus dalam pembangunan sumber daya manusia (SDM). Hal tersebut, merupakan arahan dari Presiden Jokowi untuk mengutamakan pembangunan SDM.
"Kami mulai dengan pembangunan manusia karena itu sudah sesuai dengan visi misi Bapak Presiden dan juga program prioritas Bapak Presiden pada periode kedua ini. Beliau lebih mengutamakan pembangunan SDM yang akan meliputi pendidikan, kesehatan, perekonomian dan seterusnya," katanya.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait