JAKARTA, iNewsDepok.id - Mulai tanggal 1 Oktober 2022, McDonald’s Indonesia secara resmi membuka gerai terbarunya di kawasan Boulevard Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Spesial karena merupakan McDonald’s pertama di Indonesia yang menggunakan desain yang dinamakan Geometri dan memanfaatkan elemen ramah lingkungan sebagai bentuk perwujudan komitmennya dalam menciptakan lingkungan hidup yang lebih baik.
Sutji Lantyka, Associate Director of Communications McDonald’s Indonesia mengatakan, “Hadirnya gerai dengan desain terbaru dan memanfaatkan elemen ramah lingkungan ini menjadi momentum penting bagi kami untuk terus melanjutkan kontribusi dalam menciptakan lingkungan hidup yang lebih baik. Langkah ini merupakan wujud dari komitmen kami secara global yang hendak mencapai target penurunan emisi karbon pada tahun 2050 mendatang, dan juga sejalan dengan misi pemerintah Indonesia dalam menargetkan nol emisi karbon (net zero emission) pada tahun 2060.”
Inisiatif ini merupakan komitmen lanjutan yang dilakukan McDonald’s Indonesia dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup.
Ratna Wirahadikusumah, Director of Store Development Group McDonald's Indonesia mengatakan, “Gerai di Boulevard Barat ini merupakan bagian dari upaya kami melakukan ‘green initiatives’ yaitu dengan pemasangan solar panel dan beberapa material mix recycled plastic pada element interior juga eksterior restoran, seperti anyaman sintetis, serta signage toilet dan mushola. Gerai ini juga didukung dengan 45% area resapan termasuk lahan hijau.”
Adapun penerapan teknologi ramah lingkungan diawali dengan menggunakan 35 modul solar PV (7 panel Bi-Facial dan 28 Monofacial) yang setara dengan 469,08 MWh sebagai upaya dalam mengurangi emisi karbon dalam 20 tahun.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait