10 Mal Terbesar di Surabaya Ini Surganya Wisata Belanja

Destriana
Ciputra World Surabaya, salah satu mal terbesar di Surabaya, Jawa Timur jadi surga wisata belanja. Foto: tourism.surabaya.go.id

SURABAYA, iNewsDepok.id - Bila berkunjung ke Surabaya, Jawa Timur, saatnya kita melakukan wisata belanja. Kota pahlawan ini memiliki 10 mal terbesar yang bisa dikatakan surganya wisata belanja.

Surabaya tidak hanya memiliki gedung dan monumen bersejarah, namun juga menjadi tempat belanja yang tidak kalah dengan Jakarta. Jadi, tidak kalah seru berwisata ke Surabaya, meski kota ini tidak memiliki wisata alam seperti Bandung maupun Yogyakarta.

Berikut 10 mal terbesar di Kota Surabaya yang bisa menjadi pilihan kita untuk berwisata belanja, seperti dikutip dari Okezone, pada Rabu (13/7/2022):

  1. Galaxy Mall Surabaya.

Pusat perbelanjaan ini sudah ada sejak tahun 1996 dan sudah mengalami beberapa kali perluasan. Galaxy Mall Surabaya menjadi salah satu mal yang dapat dipilih untuk bersantai bersama keluarga di akhir pekan.

  1. Lenmarc Mall.

Lenmarc Mall sudah berdiri sejak tahun 2010. Tidak hanya menyediakan tempat untuk berbelanja, di mal ini juga terdapat hotel dan juga perkantoran. Cocok sekali bagi Anda yang ingin bermalam di hotel dan tidak perlu pergi jauh untuk ke mal.

  1. Delta Plaza.

Delta Plaza atau warga lokal sering menyebutnya Plaza Surabaya adalah sebuah pusat perbelanjaan yang sudah ada sejak lama. Terdapat beberapa kisah urban legend yang begitu terkenal tentang Plaza ini. Hal ini dikarenakan, Delta Plaza berdiri di atas lahan bekas rumah sakit.

  1. Marvell City Mall.

Marvell City Mall merupakan sebuah pusat perbelanjaan yang berdiri pada tahun 2015. Di sini selain menyajikan pusat perbelanjaan, juga menyajikan apartemen dan juga hotel.

  1. City of Tomorrow.

City of Tomorrow atau lebih dikenal dengan CITO oleh warga lokal ini memiliki beberapa outlet retail dan supermarket. Tentunya mal ini menjadi pilihan yang tepat untuk berbelanja.

  1. Surabaya Town Square.

SUTOS atau Surabaya Town Square ini merupakan mall dengan konsep outdoor. Tentunya cocok dikunjungi bagi anda yang ingin sekedar bersantai atau nongkrong dengan teman-teman.

  1. Ciputra World Surabaya.

Ciputra World Surabaya memiliki superblok dengan luas mencapai sembilan hektar. Banyak yang datang kesini untuk berbelanja barang-barang mewah. Jika anda salah satu penggemar barang mewah, cobalah untuk datang ke Ciputra World Surabaya.

  1. Grand City Mall Surabaya.

Grand City Mall berdiri diatas lahan seluar 4,5 hektar. Mal yang satu ini juga mengusung konsep mixed-use yang tidak hanya menyuguhkan pusat perbelanjaan, namun juga perkantoran, apartemen, dan hotel bintang lima.

  1. Tunjungan Plaza.

Berada dalam satu grup dengan mal terbesar di Surabaya dan bahkan di Indonesia, Tunjungan Plaza memiliki luas bangunan kurang lebih 160 ribu meter persegi dengan lebih dari 500 outlet retail di dalamnya.

  1. Pakuwon Mall.

Pakuwon Mall atau yang dulu bernama Supermal Pakuwon Indah digadang-gadang menjadi pusat perbelanjaan modern terbesar di Surabaya dan juga Indonesia. Luas bangunan dari Pakuwon Mall mencapai 180 ribu meter persegi.

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network