JAKARTA, iNewsDepok.id - Keluarga pengusaha Mohammad Jusuf Hamka memiliki nilai toleransi yang tinggi dalam beragama.
Kisahnya menjadi viral di media sosial, yang dibagikan seorang netizen melalui video singkat yang diunggah di media sosial miliknya.
BACA JUGA:
Mahalini Berbagi Tips Agar Wajah Tak Ditumbuhi Jerawat Meradang
Dalam video tersebut Jusuf Hamka menceritakan kisahnya saat pertama kali melaksanakan puasa.
Menurut Jusuf, yang membangunkan sekaligus menyajikan makanan sahur adalah ibunya.
“Waktu saya puasa pertama, saya bangun jam 3 pagi dibangunin sama ibu saya,” kata Jusuf Hamka.
BACA JUGA:
Ririn Dwi Ariyanti Sebut Ramadan Tahun Ini Tak Berubah, Meski Tak Lagi Bersuami
Saat dibangunkan, Jusuf Hamka sempat menolak karena merasa masih mengantuk, namun ibunya mengatakan dia sudah menyediakan makanan sahur untuk anaknya.
“Mama udah masakin. Nggak, mama udah beli penggorengannya sendiri, terpisah, halal makanannya,” ucap Jusuf Hamka menirukan sang ibu.
Mendengar ucapan ibunya, Jusuf Hamka merasa kaget.
BACA JUGA:
Baru Setahun, Amanda Manopo Sukses Jalani Bisnis Kecantikan Skin Soul
Ia merasa bahwa keluarganya sangat mendukung Jusuf Hamka untuk menjadi mualaf.
“Ibu saya sampe begitu mendukung saya, padahal saya gak minta. Itu waktu sahur pertama,” katanya.
Bahkan, Jusuf Hamka menyebut sempat ingin membatalkan puasa di siang hari, tetapi ibunya melarang dan menyarankan agar tetap berpuasa hingga magrib.
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani