get app
inews
Aa Text
Read Next : IKEA Ajak Masyarakat Tidur Lebih Nyenyak dengan Kampanye "Bangun Lelapmu"

Tidur Nyenyak dengan Musical Interaktif IKEA Lelap Fest

Minggu, 08 Desember 2024 | 18:59 WIB
header img
Ki-ka: Sinyo dari EKI Dance Company, Nadhif Basalamah, Quinn Salman, dan Ririn Basuki, Communications & PR Manager IKEA Indonesia. Foto: Novi

Lelap Fest merupakan acara pertunjukan yang ramah keluarga yang mengajak para penonton dari segala kelompok usia untuk ikut menyaksikan musik dan drama musikal dalam suasana yang lebih unik dan menenangkan.

Lelap Fest menjadi solusi hiburan di akhir pekan serta menciptakan kehidupan yang lebih baik untuk semua orang.

Salah satu keunikan "Lelap Fest" adalah desain panggungnya yang berbentuk lingkaran. Penonton akan diajak untuk berbaring di atas kasur yang telah disediakan, sehingga mereka dapat menikmati pertunjukan dengan posisi yang santai dan nyaman.

Konsep panggung ini merupakan hasil kolaborasi antara EKI Dance Company dan IKEA, yang ingin menjadikan "Lelap" sebagai ikon baru untuk tidur yang berkualitas.

"Kami ingin menciptakan pengalaman menonton yang benar-benar berbeda," ujar Sinyo dari EKI Dance Company. "Dengan panggung bundar dan penonton yang berbaring, kami berharap penonton bisa merasakan sensasi tidur yang nyenyak sambil tetap terhibur," ucap Sinyo.

Musik yang Menenangkan dan Lirik yang Menyentuh

Untuk mendukung konsep "tidur nyenyak", musik yang digunakan dalam "Lelap" didominasi oleh balada dan pop balad dengan tempo yang lambat dan lirik yang menenangkan.

Semua lagu dalam musikal ini diciptakan sendiri oleh Nadhif Basalamah, seorang musisi dan juga penulis lagu.


Salah satu keunikan "Lelap Fest" adalah desain panggungnya yang berbentuk lingkaran. Foto: Ist

 

Proses pembuatan "Lelap Fest" melibatkan berbagai persiapan yang matang. Tim produksi membutuhkan waktu sekitar dua-tiga bulan untuk menyusun konsep, merancang panggung, dan memilih musik yang tepat.

Selain itu, mereka juga melakukan soundcheck yang cukup panjang untuk memastikan kualitas suara yang optimal.

"Kami ingin setiap penonton bisa mendapatkan pengalaman tidur yang berkualitas saat menonton 'Lelap'," ujar Nadhif. "Oleh karena itu, kami sangat memerhatikan pemilihan lagu dan penyesuaian volume suara," ujarnya lagi.

Respons Positif dari Penonton

Pertunjukan "Lelap Fest" telah berhasil menarik perhatian banyak orang. Sejak dibuka untuk umum, tiket pertunjukan ini langsung ludes.

Para penonton yang telah menyaksikan "Lelap Fest" memberikan respons positif dan mengaku merasa sangat rileks dan nyaman setelah menonton.

"Saya merasa sangat tenang setelah menonton 'Lelap Fest'," ujar salah satu penonton. "Musiknya sangat menenangkan dan ceritanya juga sangat menyentuh," tambahnya. 

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut