Satu lagi yang tak kalah penting, Tropicana Slim juga rutin melakukan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan, khususnya terkait penyakit diabetes, jantung, dan hipertensi.
Menjadi bagian dalam penggerak gaya hidup sehat, Tropicana Slim juga berkolaborasi dengan komunitas-komunitas kesehatan di seluruh Indonesia.
Vivi dari Jakarta Vegetarian Club mengaku sangat terbantu dengan adanya produk-produk yang lengkap dari Tropicana Slim. “Mereka kreatif dan inovatif, seperti produk susu nabati, kalau yang lain hanya ada rasa cokelat dan vanila, mereka punya susu nabati rasa melon yang benar-benar enak dan segar. Selamat 50 tahun semoga makin banyak inovasi membuat produk enak yang dibutuhkan masyarakat untuk menjaga kesehatan,” ucap Vivi.
Ki-ka: Noviana Halim, Brand Manager Tropicana Slim dan Eko Kusnadi, Ketua Yayasan Jantung Indonesia Jakarta Pusat. Foto: Ist
Mutiara dari komunitas Sobat Diabet yang sudah berkolaborasi dengan Tropicana Slim sejak tahun 2014 merasa sangat terbantu dalam usaha mereka menyebarkan awareness tentang penyakit diabetes yang saat ini juga sudah mulai menyerang anak-anak muda. “10 Oktober kemarin ternyata Tropicana Slim sudah 50 tahun. Selamat, ya! Terima kasih atas inovasinya,” kata Mutiara.
Eko Kusnadi sebagai Ketua Yayasan Jantung Indonesia Jakarta Pusat yang turut hadir, mengaku kalau ia sudah minum sirup Tropicana Slim sejak lama. Meski kini sudah berusia 85 tahun, Eko masih terlihat aktif, sehat, dan bugar. “Setiap pagi saya berenang 1500 m selama 45 menit dan seminggu sekali saya juga bersepeda di GBK,” ujar Eko.
50 tahun tentu bukanlah waktu yang singkat bagi sebuah merek untuk bertahan dan terus berkembang. Tropicana Slim telah membuktikan bahwa dengan inovasi yang berkelanjutan dan komitmen terhadap kesehatan masyarakat, sebuah merek dapat memberikan dampak positif yang signifikan. Kisah sukses Tropicana Slim menjadi inspirasi bagi kita semua untuk hidup lebih sehat dan menjaga lingkungan.
Editor : Mahfud