get app
inews
Aa Read Next : 20 Tahun, 97 Toko, THE HARVEST Rayakan Milestone Penting

Resmikan Toko ke-100, Tiga Pilar Utama Kesuksesan The Harvest

Selasa, 01 Oktober 2024 | 14:23 WIB
header img
Edison Manalu, Chief Executive Officer (CEO) Mount Scopus Group (The Harvest). Foto: Novi

JAKARTA, iNews Depok.id - The Harvest semakin memperluas jangkauannya! Pada Senin, 30 September 2024, gerai ke-100 resmi dibuka di Arundina Cibubur. Acara pembukaan berlangsung meriah dengan berbagai penawaran menarik dan kehadiran para penggemar setia. 

Edison Manalu, Chief Executive Officer (CEO) Mount Scopus Group (The Harvest), menekankan pentingnya inovasi dan adaptasi dalam menjaga pertumbuhan bisnis di tengah persaingan yang semakin ketat.

Menurutnya, pencapaian 100 toko (milestone) bukanlah akhir dari perjalanan, melainkan sebuah titik balik untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas produk serta layanan.

"Kita harus terus membuka diri terhadap inovasi yang lebih baik. Jika tidak, kita akan tertinggal dan kehilangan eksistensi. Kreativitas harus terus diasah dan kemampuan adaptasi harus ditingkatkan," ungkap Edison saat peresmian The Harvest, Arundina, Cibubur yang berlokasi di Jl. Lap. Tembak B1 No.8, Ciracas, Jakarta Timur pada Senin, 30 September 2024.


Pembukaan cabang ke-100 di Arundina Cibubur pada Senin, 30 September 2024. Foto: Novi

 

Telah menjadi brand pioneer di bidang bakery sejak 2004, berawal dari store pertama di daerah Senopati, Jakarta Selatan, selama 20 tahun The Harvest terus tumbuh berkembang sampai dengan store-nya yang ke-100 yang baru saja diresmikan ini.

“Hadirkan banyak pengalaman terbaik demi memberikan pelayanan istimewa kepada pelanggan setia. Kami tampil dengan konsep store yang youthful serta minimalis, merupakan salah satu perubahan yang telah dilakukan. Store ke-100 kami ini merupakan jawaban dari antusiasme warga Cibubur Arundina dan sekitarnya," kata Edison.

Konsep dine-in yang ditawarkan, memberikan pengalaman bersantap yang lengkap bagi pelanggan. Menu yang beragam, mulai dari steak, makanan Nusantara, hingga pasta, menjadi daya tarik tersendiri.

Merayakan pembukaan store, berbagai penawaran menarik diberikan. Salah satunya, Kopi Gratis yang berlaku mulai tanggal 30 September hingga 31 Oktober 2024. Voucher Dine in 100.000 dengan hanya melakukan pembelanjaan 350.000 yang hanya berlaku di cabang Arundina.

Selain itu, dapatkan 3 kue best seller seharga 135,000 menjadi 100,000 dan pembelian 10 roti fresh dibuat setiap hari seharga 150,000 menjadi 100,000 yang berlaku hingga 30 November 2024, dan masih banyak Promo Serba 100.000 lainnya.

Untuk Cake Lovers yang sudah atau baru bergabung menjadi member, banyak penawaran tambahan lainnya dengan mengunduh aplikasinya.

Tidak hanya Cake dan Roti, dihadirkan pula tempat nongkrong yang asyik dengan pilihan Indoor dan Outdoor.

Banyak pilihan Makanan dan Minuman, salah satunya Matcha Series Beverages. Berbeda dengan matcha beverages lainnya, produk ini cukup nyaman untuk dinikmati karena rasanya yang tidak terlalu pahit dan sepat. Rasanya dapat diterima untuk semua orang dari anak sampai orang dewasa.

Tiga Pilar Utama Kesuksesan

Edison menjabarkan tiga pilar utama yang menjadi kunci kesuksesan mereka dalam menghadapi tantangan bisnis:

Adaptasi: Kemampuan untuk menyesuaikan diri dengan perubahan pasar yang cepat sangat krusial. "Situasi bisa berubah dengan cepat karena persaingan yang ketat dan kondisi ekonomi yang tidak menentu. Kita harus pandai mendengarkan suara konsumen untuk menangkap peluang dan mempertahankan pelanggan," jelasnya.

Agility: Kecepatan dalam mengambil tindakan dan eksekusi ide juga menjadi faktor penentu. "Ide-ide yang bagus tidak akan berguna jika tidak segera diimplementasikan. Persaingan saat ini sangat cepat, sehingga kita harus lebih gesit," tegas Edison.

Alignment: Keselarasan visi dan misi dari seluruh tim sangat penting untuk mencapai tujuan bersama. "Semua anggota tim harus memiliki pemahaman yang sama tentang arah perusahaan. Dengan begitu, kita dapat bekerja sama secara efektif dan efisien," tambahnya.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut