get app
inews
Aa Read Next : Panglima Romawi George Todzira vs Khalid bin Walid Siap Perang, Hidayah Turun Lawan Jadi Mualaf

Mualaf dan Ikuti Ali, Petinju Tak Terkalahkan Gervonta Davis Ganti Nama jadi Abdul Wahid

Jum'at, 29 Desember 2023 | 12:09 WIB
header img
Petinju tak terkalahkan Gervonta Davis berganti nama jadi Abdul Wahid setelah menganut Islam. Foto: Instagram Fino Boxing

DEPOK, iNews Depok.id - Gervonta Davis pemain tinju tak terkalahkan asal Amerika Serikat ganti nama menjadi Abdul Wahid setelah menjadi seorang mualaf dengan memeluk Islam.

Gervonta Davis yang berjuluk Tank belum lama ini menjadi seorang Muslim. Ia mengucapkan kalimat syahadat.

Rupanya Gervonta Davis juga berganti nama menjadi Abdul Wahid. Ini mengingatkan Muhammad Ali, petinju kelas berat yang sebelumnya bernama Cassius Marcellus Clay Jr.

Gervonta Tank Davis adalah petinju top dunia dan belum terkalahkan. Rekornya 29-0 dengan 27 lawan dihajar KO.

Gervonta Davis jadi juara di 3 kelas berbeda yaitu Bulu Super IBF dan WBA, Ringan WBA Reguler, Ringan Super WBA Reguler.

Di kelas Ringan, pesaingnya sudah terlebih dulu jadi mualaf yaitu Devin Haney yang juga petinju terkalahkan. Hanya Devin Haney tidak ganti nama.

Sementara petinju top kelas Ringan jadi seorang Muslim sejak lahir yaitu Shakur Nafi Shahid Stevenson. Sebagaimana Tank Davis dan Devin Haney, Shakur sang penguasa sabuk WBC kelas Ringan juga belum terkalahkan.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut