get app
inews
Aa Text
Read Next : Ribuan Beasiswa Menanti di EHEF 2024, Yogyakarta dan Jakarta

Cetak Pelajar Berbakat dan Berkualitas, ULBI Gelar Olimpiade Matematika dan Bahasa Inggris

Rabu, 08 November 2023 | 09:11 WIB
header img
Tak menutup kemungkinan para pelajar berbakat terbaik dari olimpiade ini, bisa mendapatkan program beasiswa dan ikatan dinas dari ULBI untuk bekerja di Pos Indonesia. Foto: Ist

BANDUNG, iNewsDepok.id - Universitas Logistisk dan Bisnis Internasional (ULBI) menggelar Olimpiade Matematika dan Bahasa Inggris untuk tingkat SMA dan SMK.

Olimpiade tersebut digelar untuk menghasilkan pelajar berbakat dan berkualitas di Tanah Air.

Direktur Marketing dan Admisi ULBI, Budi Prakoso, SE., MM. mengungkapkan alasan menggelar Olimpiade Matematika dan Bahasa Inggris.

Menurutnya, kedua mata pelajaran tersebut merupakan dasar ilmu untuk menguji kemampuan para pelajar.

"Olimpiade ini sudah kami buat. Dimulai pada November ini dan finalnya Januari nanti. Memperebutkan Piala Wakil Menteri Kominfo. Ada sertifikat dan tentunya juga ada hadiah dana pembinaan," ujar Budi Prakoso.

Penyelenggaraan olimpiade dimulai pada November 2023 hingga Januari 2024. ULBI membuka kesempatan bagi pelajar di seluruh sekolah di Tanah Air untuk berpartisipasi.

"Jadi kami mengirimkan formulir ke sekolah-sekolah seluruh Indonesia. Nanti SMA-SMA yang menjadi peserta, akan melakukan tes melalui dua pilihan, online dan offline. Kemudian, di bulan Januari awal, kami tetapkan yang masuk final. Final akan diselenggarakan ULBI pada bulan Januari 2024," sambungnya.

ULBI sudah melakukan persiapan sematang mungkin untuk menyelenggarakan Olimpiade Matematika dan Bahasa Inggris. Termasuk yang utama adalah kepesertaan dan dewan juri.

"Kami di ULBI sudah membentuk kepanitiaan. Kita harapkan dapat animo yang tinggi dari sekolah-sekolah karena memang ini ajang untuk kita mencari talent-talent terbaik dari SMA dan SMK," kata Budi.

Menurut Budi, ULBI menargetkan lebih dari seribu peserta yang akan mengikuti olimpiade tersebut.

"Kami kirimkan ke SMA dan SMK di seluruh Indonesia, dari Sabang sampai Merauke. Kita target ada kurang lebih 4 ribu sampai 5 ribu pelajar. Namun demikian kita lihat nanti, karena memang batas pendaftaran masih sampai dengan tanggal 10 Desember. Jadi masih kita tunggu," tuturnya.

Budi Prakoso juga tak menutup kemungkinan para pelajar berbakat terbaik dari olimpiade ini, bisa mendapatkan program beasiswa dan ikatan dinas dari ULBI untuk bekerja di Pos Indonesia.

"Itu sangat dimungkinkan. Karena kita mendapatkan talent terbaik dan mereka akan mendapatkan beasiswa di ULBI. Bahkan bukan tidak mungkin akan terpilih menjadi program Pos ID atau Pos Ikatan Dinas ini, yang berarti mereka mempunyai peluang besar untuk menjadi karyawan PT Pos Indonesia," paparnya.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut