DEPOK, iNewsDepok.id - Aksi pencurian ponsel terjadi di sebuah kedai kopi, Depok, Selasa (1/8/2023) sekira pukul 17.35 WIB.
Dalam rekamana kamera pengawas terlihat seorang pria berpakaian hitam duduk di salah satu kursi kedai tersebut.
Pelaku yang sudah memesan makanan nampak menunggu karyawan kedai hingga lengah untuk mencuri ponselnya.
Ketika karyawan kedai tersebut keluar dari kedai, pelaku melihat situasi sekitar lokasi dan bergegas mengambil ponsel korban.
Vidio aksi pencurian ini pun viral di media sosial usai diunggah oleh akun bernama @infodepok_id.
Banyak warganet meninggalkan komentarnya dalam unggahan tersebut.
"Tunggu karma apa yang bakal menantimu bang! Selamat ya" tulis komentar salah satu akun bernama @yag1tayu.
"Haha viral lu tong" tulis komentar salah satu akun bernama @fitriforiani25.
"Mending kembalikan deh wajah lu udah keliatan" tulis komentar salah satu akun bernama @yogifrank59.
Salah satu akun bernama @fakhriarsy mengidentifikasi dirinya sebagai pengelola kedai tersebut berterimakasih kepada admin sosial media yang memposting vidio pencurian ini.
"Halo saya selaku pengelola kedai kopi tersebut mengucapkan terimakasih kepada admin yang sudah memposting vidio ini. Pelaku melakukan hal yang membuat karyawan saya sibuk dan maka dari itu mbak saya lengah karena terdapat banyak permintaan dan alhasil handphone tersebut lenyap seketika" tulis keterangan akun bernama @fakhriarsy.
Hingga saat ini, unggahan vidio aksi pencurian tersebut telah disaksikan sebanyak 186 ribu kali dan menuai 215 komentar seratta mendapat 5.104 likes dari warganet.
Editor : M Mahfud