JAKARTA, iNewsDepok.id - "Si Manis Jembatan Ancol" legenda urban yang telah ada sejak abad ke-19.
Memiliki berbagai versi, namun ada satu kesamaan yang mencolok yaitu tokoh utama dalam cerita tersebut yang bernama Ariyah.
Akan digelar pada 27-28 Juli 2023 di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Titimangsa bersama Bakti Budaya Djarum Foundation kembali mempersembahkan sebuah pementasan teater bertajuk “Ariyah dari Jembatan Ancol”.
Lewat produksi Titimangsa ke-63 ini, penonton akan merasakan atmosfer yang mencekam dan mengenal lebih dekat sosok ikonik dari legenda urban yang telah dikenal luas masyarakat.
“Pertunjukan ini bukan hanya menggembirakan, namun juga menegangkan. Ini pertama kalinya kami membuat sebuah pertunjukan yang sangat berbeda dari sebelumnya. Kami ingin mencoba dan menawarkan sesuatu yang baru. Selama ini, sastra sering dimunculkan sebagai teks di atas panggung, kali ini sastra dihadirkan dengan kuat sebagai peristiwa. Kalau biasanya menonton film horor itu sangat menegangkan, bayangkan bagaimana hal itu diwujudkan di atas panggung. Tidak hanya memberikan pengalaman batin, namun juga sensasi yang diterima oleh indera penglihatan, pendengaran, dan aroma yang dimunculkan di area pertunjukan. Selain itu, kita juga bisa melihat perspektif lain dari sejarah yang ada di Indonesia bahwa legenda urban itu sendiri bukan sesuatu untuk menakut-nakuti, namun itu adalah cerminan psikologis dan sosiologis masyarakat yang ada di sekitarnya,” papar Happy Salma sebagai produser pementasan ini bersama Pradetya Novitri.
“Ini adalah yang kedua kalinya saya terlibat dengan Titimangsa dan senang sekali rasanya bisa berkolaborasi kembali. Saya mengikuti perjalanan Titimangsa memproduksi pentas-pentas teater di tanah air. Kali ini cerita yang diangkat tidak biasa, cerita legenda urban yang dikemas tidak biasa,” tambah Melyana Tjahyadikarta sebagai Koproduser.
Editor : M Mahfud