get app
inews
Aa Read Next : Halusinasi, Ini Penyebab Pria Paruh Baya Sekap Anak Kecil di Pejaten!

Meriahkan Festival Seni di Inggris, SMA Labschool Kenalkan Budaya Indonesia ke Kancah Dunia

Minggu, 25 Juni 2023 | 19:02 WIB
header img
SMA Labschool Kebayoran Lama Jakarta Selatan akan kembali mengikuti festival Llangollen International Musical Eisteddfod yang diselenggarakan di Wales, Inggris, pada 3-13 Juli 2023. Foto: iNews Depok

"Harapannya ini menjadi pengalaman berharga bagi anak-anak, memiliki wawasan dan sifat karakter yang baik. Kemudian alumni ini memberikan motivasi bagi adik kelasnya dan terbentuk persahabatan antar pelajar Indonesia dengan pelajar dunia," jelasnya. 

Ketua Tim Pengurus Misi Budaya Llangollen United Kingdom, Alya Rachmaputri mengatakan, sebanyak 50 peserta dan tim pendamping telah melakukan latihan sejak awal Maret 2023.

Tim akan menampilkan empat tari kebudayaan Indonesia beserta musiknya yakni Tari Kipah dari Aceh, Tari Papua Kebersamaan, Tari Betawi, dan Tari Jala dari Aceh. 

"Harapannya kita bisa membawa kemenangan Lucille Amstrong dan membawa kebanggaan bagi Indonesia," katanya. 

Alya mengatakan, misi budaya dipilih para siswa untuk membuktikan bahwa SMA Labschool Kebayoran selain memiliki akademik yang baik juga memliki kegiatan non-akademik yang mendunia melalui ekstrakulikuler.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut