CILEGON, iNewsDepok.id - Kapolda Banten, Irjen Pol Rudy Heriyanto, beserta jajaran pejabat utama (PJU) Polda Banten, hingga larut malam masih memastikan jalur mudik di lintas Merak berjalan kondusif. Bahkan dirinya juga memastikan alat keselamatan diri di dalam kapal penyeberangan berfungsi dengan baik.
Dalam kunjungannya di dermaga eksekutif Pelabuhan Merak, Banten, Kapolda Banten juga sempat menyapa pemudik, di area kantong parkir kendaraan roda empat.
"Dari mana ini mudiknya, mau ke mana? Bagaimana tadi perjalanannya dan pesan tiketnya lancar?" tanya Rudy kepada salah satu pemudik di Pelabuhan Merak, Sabtu (15/4/2023) malam.
"Dari Depok Pak. Alhamdulillah pemesanan lancar, di jalan juga lancar. Ini satu mobil enam orang, mau ke Padang," ujar salah satu pemudik.
Tidak hanya itu, tanpa canggung Kapolda Banten juga sempat menggendong anak-anak, di kantong parkir dermaga eksekutif Pelabuhan Merak.
Saat digendong, Rudy sempat menanyakan apa cita-cita anak tersebut yang diketahui bernama Radif. Pertanyaaan Kapolda Bandung langsung dijawab Radif dengan kompak bersama kakaknya, Reisya, ingin menjadi polisi.
"Besok kalau besar mau jadi polisi?" tanya Rudy.
"Mau!" jawab Radif sambil tersenyum.
Jawaban bocah tersebut disambut dengan senyuman sumringah Kapolda Banten sambil memberi dukungan.
Tidak hanya itu, Kapolda Banten juga memantau langsung kapal penyeberangan atau ferry. Di dalam KMP Batu Mandi, dirinya mengingatkan para penumpang kapal yang menyeberangi Selat Sunda agar disiplin mengenakan jaket pelampung sebagai tindakan keselamatan jika terjadi hal-hal buruk yang tidak diinginkan.
Kapolda Banten, Irjen Pol Rudy Heriyanto memantau langsung kapal penyeberangan KMP Batu Mandi, Sabtu (15/4/2023). Foto: iNews Depok/Budi T
Tak hanya mengimbau, Rudy juga memberikan contoh cara penggunaan jaket pelampung yang diperagakan oleh Murni, salah satu penumpang KMP Batu Mandi yang hendak mudik ke Palembang, Sumatera Selatan.
Saat peragaan penggunaan jaket pelampung itu, Kapolda didampingi PJU dan sejumlah pejabat ASDP Merak.
"Kita tak ingin hal buruk terjadi. Tapi, ada baiknya kita antisipasi demi keselamatan selama berlayar. Coba ayo bagaimana cara pelampungnya," kata Kapolda Banten.
Kepada wartawan, Kapolda Banten menjelaskan, hingga Sabtu malam lalu lintas di sekitar Merak, baik itu yang menuju Pelabuhan Merak dan pelabuhan untuk mudik sepeda motor di Pelabuhan Ciwandan, semua berjalan kondusif.
"Saya sudah cek tadi siang, arus mudik terpantau lancar. Kepadatan di Pelabuhan Merak sudah lebih baik, karena kita telah mengoperasikan jalur penyeberangan untuk sepeda motor di Pelabuhan Ciwandan," kata Rudy.
Editor : Mahfud