get app
inews
Aa Text
Read Next : Hari Asuransi ke-18: Paylater Membebani, Asuransi Melindungi, Rencanakan Keuanganmu Sekarang!

Beri Kemudahan Bagi Pengguna Paylater, Danakini Bekerjasama dengan Yokke

Sabtu, 08 April 2023 | 12:16 WIB
header img
Layanan finansial berbasis teknologi informasi Danakini menjadi kerja sama dengan Yokke, perusahaan teknologi penyedia solusi pembayaran digital terlengkap di Indonesia. Foto: Dok Danakini

“Nantinya, layanan ini secara bertahap akan hadir di ritel-ritel Kawan Lama Group lainnya. Harapannya, melalui implementasi ini juga program kiniBayar spesial Ramadan, para pengguna dapat semakin dimudahkan untuk berbelanja kebutuhan Hari Raya,” pungkas Gregory.

Sebagai informasi, Danakini merupakan layanan finansial berbasis teknologi informasi bagian dari pilar Commercial Technology Kawan Lama Group yang sudah memiliki izin Otoritas Jasa Keuangan. Layanan ini mempertemukan pemilik dana dan peminjam dana (peer-to-peer lending).

Fokus Danakini membantu keperluan pembiayaan konsumen seperti berbelanja perlengkapan rumah dan gaya hidup, pembiayaan industri mikro, dan pinjaman dana tunai karyawan.

Sementara Yokke, perusahaan teknologi penyelenggara jasa sistem pembayaran dengan misi utama untuk berpartisipasi aktif dalam mendukung terciptanya cashless society yang aman dan nyaman di seluruh Indonesia.

Sejak berdiri apda 2016, Yokke merupakan satu-satunya perusahaan pembayaran di Indonesia dengan kapabilitas layanan yang luas dan menyeluruh; mencakup merchant (channel offline dan online), bank (acquiring dan issuing) dan institusi finansial lainnya (konvensional maupun fintech startup).

Yokke telah berkembang pesat dengan 30 kantor perwakilan dan 1000 orang salesforce yang tersebar di seluruh Indonesia. Saat ini, Yokke mengelola lebih dari 275 ribu EDC merchant dan 2000 lebih merchant online (eCommerce).

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut