get app
inews
Aa Text
Read Next : Data Terbaru Ungkap Fakta Mengejutkan tentang Diabetes di Indonesia, Tropicana Slim Edukasi 41 Kota

Aman untuk Penderita Diabetes, Ini Dia Manfaat Kacang Tanah

Rabu, 15 Februari 2023 | 12:30 WIB
header img
Ilustrasi kacang tanah. Foto: istock

DEPOK, iNewsDepok.id - Kacang tanah biasa dijadikan sebagai camilan, campuran bumbu masakan, hingga dijadikan sebagai teman makanan lainnya. Selain itu kacang tanah juga memiliki banyak nutrisi yang baik bagi tubuh, salah satunya baik untuk penderita diabetes.

Melansir dari HealthifyMe, dalam 100gram kacang tanah yang memiliki kalori sebanyak 567, terdapat 25,8gram protein, 16,13gram karbohidrat, 4,72gram gula, dan 49gram total lemak yang terdiri dari lemak jenuh, lemak tak jenuh dan lemak tak jenuh ganda.

Selain itu, kacang tanah juga mengandung berbagai macam vitamin dan mineral, seperti zinc, vitamin B-3, dan vitamin E. Lemak trans yang umumnya dianggap berbahaya bagi tubuh tidak terdapat di dalam kacang tanah.

Manfaat Kacang Tanah

1. Menjaga kesehatan jantung

Mengonsumsi kacang mengurangi kemungkinan menderita segala jenis penyakit jantung, hal ini telah dibuktikan melalui berbagai penelitian. Menurut penelitian yang diterbitkan dalam New England Journal of Medicine, konsumsi kacang setiap hari dapat mengurangk risiko kematian akibat penyakit jantung hingga 29%.

Hal ini dikarenakan kandungan lemak tak jenuh, protein, dan serat yang ada di kacang tanah dapat mengurangi kadar kolesterol. Kacang tanah juga mengandung asam amino dan antioksidan yang menjaga lapisan dalam arteri aman sehingga mampu melindungi kondisi jantung seperti aterosklerosis.

2. Membantu menurunkan berat badan

Kacang juga dapat ditambahkan dalam jumlah sedang bagi anda yang ingin menurunkan berat badan, hal ini memungkinkan karena kandungan protein yang tinggi dan lemak tak jenuh yang baik untuk menurunkan berat badan. Selain itu, kedua kandungan itu juga mampu untuk memberi rasa kenyang lebih lama.

3. Meningkatkan ketajaman otak

Kacang tanah mampu menyehatkan otak karena nuteisi seperti vitamin B1, niasin, dan folat yang terkandung di dalamnya. Niasin dan vitamin B1 juga dapat membantu menjauhkan penurunan kofnitif yang berkaitan dengan usia dan penyakit seperti Alzheimer.

4. Aman untuk penderita diabetes

Kacang tanah memiliki kandungan gula yang rendah, oleh karena itu kacang tanah aman untuk penderita diabetes. Selain itu kacang tanah juga memiliki nutrisi yang kaya dan lezat.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa makan kacang di pagi hari dapat menjaga kadar gula darah seseorang sepanjang hari.

Selain itu, menurut sebuah studi yang dilakukan oleh The American Medical Association, konsumsi kacang secara teratur memperkuat kemampuan alami tubuh untuk mengatur kadar insulin terhadap penderita diabetes tipe 2.

Itu dia manfaat-manfaat kacang tanah yang aman untuk penderita diabetes.

 

 

 

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut