get app
inews
Aa Text
Read Next : Jelang Nataru, Yonpom 1 Marinir Mendukung Puspomal Dalam Kegiatan Opsgaktib

Nataru 2023 Semakin Dekat, Berikut List yang Harus Anda Perhatikan Sebelum Berlibur

Kamis, 22 Desember 2022 | 01:01 WIB
header img
Berikut list yang harus diperhatikan sebelum berlibur saat Nataru. foto : okezone
JAKARTA, iNewsDepok.id - Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023 sudah dekat. Banyak orang yang telah merencanakan ingin pergi berlibur bersama keluarga dan orang tersayang. 

Ada baiknya mempersiapkan diri dengan matang sebelum berlibur agar perjalanan aman dan tentunya selamat dalam perjalanan. 

Berikut ini beberapa tips agar liburanmu aman dan menyenangkan :

 

1. Servis Kendaraan

Sebelum melakukan perjalanan, hendaknya anda mengecek terlebih dahulu kendaraan yang akan anda kenakan baik mobil ataupun motor. 

Lakukan servis untuk kendaraan anda guna menjaga keamanan saat dalam perjalanan. Siapkan juga kotak p3k anda dalam mobil, untuk menghindari hal yang tidak diinginkan. 

 

2. Perhatikan Kesehatan 

Dalam berlibur tentunya hal yang harus diperhatikan adalah kesehatan diri anda. Apabila sedang merasa tidak enak badan atau kurang sehat hindari berkendara. 

Perhatikan kesehatan diri anda jauh sebelum melakukan liburan bersama keluarga. 

 

3. Seringlah Beristirahat Dalam Perjalanan

Terkadang perjalanan jauh dalam berlibur membuat diri anda mengalami kelelahan. Seringnya beristirahat dalam perjalanan mungkin dapat membuat anda kembali fokus dalam perjalanan. 

Beristirahatlah walau hanya untuk meregangkan kaki, makan, dan minum sehingga dapat membuat stamina dan energi anda penuh kembali.

 

4. Bawalah Barang-barang Penting 

Dalam berlibur yang harus kamu perhatikan adalah barang-barang penting yang wajib untuk kamu bawa, contohnya Handphone, charger, P3K, handsanitizer, selimut, pakaian ganti, dan tisu. 

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut