get app
inews
Aa Text
Read Next : Atalanta Tikam Leverkusen di Final Liga Europa 2024

Inter Milan Taklukkan Atalanta di Liga Italia 2022-2023, Edin Dzeko Tampil Luar Biasa

Senin, 14 November 2022 | 03:00 WIB
header img
Inter Milan menang 3-2 lawan Atalanta di laga lanjutan Seria A 2022/2023. (Foto: Instagram @inter)

JAKARTA, iNewsDepok.id - Inter Milan berhasil meraih poin penuh usai menaklukkan Atalanta pada laga pekan ke-15 Liga Seria A Italia 2022/2023. Tim asuhan Simone Inzaghi menang dengan skor 3-2 di Stadion Gewiss, Minggu (13/11/2022) malam.

Kemenangan itu membuat posisi Inter Milan naik ke posisi empat klasemen sementara Liga Italia 2022/2023 dengan 30 poin. Akan tetapi, posisi I Nerazzurri itu rawan digeser oleh Juventus yang memiliki 28 poin dan akan bertanding dini hari nanti.

Pada pertandingan Inter Milan melawan Atalanta berjalan cukup sengit. Gol pertama diciptakan Atalanta lewat penalti yang dieksekusi Ademola Lookman pada menit ke-25.

Setelah gol itu, kedua tim saling jual beli serangan. Gol pun diciptakan penyerang Inter Milan, Eden Dzeko setelah melakukan tendangan keras jarak dekat pada menit ke-36.

Memasuki babak kedua, Edin Dzeko kembali mencatat namanya di papan skor pada menit ke-56. Tendangannya yang sempat mengenai kaki Joakim Maehle berujung gol yang membuat Inter Milan unggul 2-1.

Setelah itu, Inter Milan kembali unggul usai Jose Luis Palomino melakukan gol bunuh diri pada menit ke-63. Bek tengah Atalanta itu salah mengantisipasi arah bola yang datang dari sundulan Lautaro Martinez sehingga membuat skor menjadi 3-1 untuk keunggulan Inter Milan.

Atalanta yang bertanding di hadapan penggemarnya berusaha mengejar ketertinggalan. La Dea pun berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 2-3 usai sundulan Palomino (79’) tak dapat dijangkau Andre Onana.

Atalanta yang masih belum puas berusaha keras untuk menyamakan skor. Tetapi, Inter Milan berhasil menjaga keunggulan 3-2 hingga pertandingan berakhir.

Edin Dzeko menjadi Man of The Match pada pertandingan tersebut. Setelah mencetak dua gol, ia juga mendapatkan rating paling tinggi dari situs WhoScored yakni 8.27.

Susunan Pemain

Atalanta (3-4-1-2):
Juan Musso, Rafael Toloi, Merih Demiral (Okoli 69’), Giorgio Scalvini (Malinovskyi 46’), Hans Hateboer, Teun Koopmeiners, Ederson, Joakim Maehle, Mario Pasalic (Boga 84’), Duvan Zapata (Hojlund 71’), Ademola Lookman.
Pelatih: Gian Piero Gasperini

Inter Milan (3-5-2):
Andre Onana, Milan Skriniar, Stefan De Vrij, Alessandro Bastoni (Acerbi 72’), Denzel Dumfries (Bellanova 72’), Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan (Brozovic 80’), Federico Dimarco (Gosens 80’), Lautaro Martinez (Correa 84’), Edin Dzeko.
Pelatih: Simone Inzaghi

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut