get app
inews
Aa Read Next : Serahkan Fisik Emas Pospay Gold, Pos Indonesia Dukung Pengembangan UMKM Ponpes Buntet

5 Arahan Wapres untuk Polri Hadapi Global Megatrends, Nomor 4 Perkuat Pendekatan Kultural

Rabu, 21 September 2022 | 20:09 WIB
header img
Wapres RI KH Ma'aruf Amin memberikan 5 arahan khusus kepada Polri dalam menghadapi Global Megatrends. Foto: Setwapres RI.

JAKARTA, iNewsDepok.id - Wakil Presiden RI KH Ma'aruf Amin memberikan 5 arahan khusus kepada institusi Polri dalam menghadapi tantangan Global Megatrends

Arahan tersebut disampaikan melalui seminar Sespimti Polri Dikreg ke-31 dan Sespimmen Polri Dikreg ke-62 TA 2022 pada Rabu (21/9/2022).

Polri sebagai penyelenggara ketertiban sosial yang merupakan landasan pokok stabilitas ekonomi politik bangsa, memerlukan langkah yang tepat dan sigap dalam menghadapi berbagai tantangan global yang penuh ketidakpastian.

Maka dari itu, Wapres RI K.H Ma'aruf Amin menyampaikan arahannya yang telah dirangkum setwapres, yakni meliputi:

1. Lanjutkan transformasi Polri yang adaptif, kreatif dan inovatif sejalan dengan lingkungan strategis global, nasional, dan daerah yang dinamis untuk mewujudkan Polisi PRESISI.

2. Wujudkan Kepolisian yang profesional untuk mendukung kegiatan investasi, perdagangan, pariwisata, jalur logistik dan konektivitas, baik di tingkat nasional maupun daerah.

3. Perkuat pola pendekatan kultural, literasi hukum dan teritorial, agar terbangun ikatan emosi persaudaraan dengan masyarakat melalui nilai kesetiakawanan, keramahan, gotong royong, dan toleransi.

4. Fokus pada peningkatan kapasitas dan kapabilitas di aspek digital selain untuk mengantisipasi dan menangkal serangan atau kejahatan siber, namun juga untuk memperbaiki kualitas layanan publik secara digital.

5. Utamakan prinsip moralitas, kepatutan dan profesionalitas dalam menjalankan fungsi pelayanan, pengayom dan pelindung masyarakat.
 

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut