get app
inews
Aa Read Next : Penembakan Saat Pesta Halloween di Covina, 2 Orang Tewas 2 Lainnya Luka

Penembak Mantan Perdana Menteri Jepang Ternyata Eks Anggota Pasukan Bela Diri Maritim

Jum'at, 08 Juli 2022 | 14:34 WIB
header img
Momen ketika aparat keamanan Jepang mencoba menangkap pria yang diduga menembak mantan Perdana Menteri Shinzo Abe di Nara, Jumat (8/7/2022). Foto: Twitter

TOKYO, iNewsDepok.id - Polisi Jepang ungkap identitas terduga pelaku penembakan mantan Perdana Menteri (PM) Jepang Shinzo Abe di Nara, Jumat (8/7/2022) pukul 11:30 waktu setempat.

Pelaku tersebut bernama Tetsuya Yamagami. Dia berusia 41 tahun dan merupakan penduduk Nara.

“Dia diidentifikasi sebagai mantan anggota Pasukan Bela Diri Maritim Jepang," kata kantor berita Jepang, NHK, mengutip keterangan polisi.

Pria itu ditangkap tak lama setelah melakukan aksinya, dan kini ditahan. Kepada polisi, pria itu mengakui mencoba membunuh Abe karena dia 'tidak puas' kepadanya.

Abe ditembak saat berpidato dalam rangka kampanyenya di Nara. Dia ditembak dari belakang dan peluru yang ditembakkan pelaku mengenai dada kiri serta lehernya. Abe langsung ambruk dan pingsan, sehingga langsung dilarikan ke rumah sakit.

"Abe mungkin mengalami henti jantung," Kyodo News, melaporkan.

NHK juga melaporkan kalau saat ini Abe dalam kondisi kritis.

 

Editor : Rohman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut