JAKARTA, iNewsDepok.id – Film horor keluarga Kuntilanak 3 karya Rumah Produksi MVP Pictures, sudah mulai tayang di libur Lebaran tahun ini, tepatnya mulai 30 April kemarin.
Sebelumnya, serangkaian acara #NontonDuluanKuntilanak3 bersama para pemeran utama atau para Geng Kuntilanak digelar di tanggal 29 April 2022 di dua lokasi yaitu sinema di pusat perbelanjaan Grand Indonesia dan Kota Kasablanka, Jakarta begitu juga jadwal kunjungan sinema (cinema visit) di beberapa kota besar.
Kisah petualangan 5 anak pemberani yang selalu dinantikan saat libur Lebaran tiba ini masih disutradarai oleh sineas legendaris film horor Indonesia, Rizal Mantovani.
Selain dibintangi kembali oleh lima aktor cilik berbakat seperti, Nicole Rossi, Andryan Bima, Ali Fikry, Adlu Fahrezy, dan Ciara Nadine Brosnan, Kuntilanak 3kali ini menampilkan banyak artis papan atas seperti Sara Wijayanto, Nafa Urbach, Amink, Wafda Saifan, Nena Rosier, dan masih banyak lagi.
Kuntilanak 3 menceritakan tentang petualangan Dinda di Sekolah Mata Hati. Seusai pulang dari Ujung Sedo, Dinda merasa berbeda dari sebelumnya. Seakan ada kekuatan di dalam dirinya yang terlepas tiap kali amarah menguasai. Dan mungkin, Sekolah Mata Hati, tempat dimana para anak berkemampuan sakti belajar, bisa membantunya mengendalikan diri.
Namun di sekolah tersebut, Dinda justru dipertemukan dengan Kuntilanak yang lebih kuat dan sekelompok orang yang mengetahui rahasia dan masa lalunya.
Lima aktor cilik berbakat ini adalah kekuatan dari film Kuntilanak 3 yang merupakan film yang sangat layak tonton oleh anak-anak usia 13+.
Hal ini diamini oleh Psikolog Anak ternama di Indonesia, Dr. Seto Mulyadi S.Psi., M.Si atau yang akrab disapa Kak Seto. Beliau yang sempat hadir di acara peluncuran film Kuntilanak 3 pada 21 April lalu terlihat sangat antusias dengan hadirnya film horor keluarga yang menghibur ini dan yang terpenting adalah tetap adanya pesan moral yang dapat dipetik oleh para penonton khususnya anak-anak dan para orang tua mereka.
"Saya sangat menikmati film Kuntilanak 3 ini dan saya melihat film ini penuh dengan nasihat-nasihat berharga khususnya untuk perkembangan psikologi anak. Bagaimana anak-anak dan teman-teman mereka agar saling membantu, dan agar anak selalu percaya diri dan mensyukuri kelebihan yang mereka miliki. Bahwa setiap anak unik dan tidak dapat dibandingkan satu sama lain," kata Kak Seto.
"Anak-anak agar menggunakan kelebihan mereka untuk hal-hal yang baik, tetap fokus, berkonsentrasi dan gunakan potensi mereka untuk hal positif serta untuk kebaikan bersama,” tambahnya.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait