Momen Hangat di Davos: Presiden Prabowo Bertemu Zidane dan Presiden FIFA

Binti Mufarida
Presiden Prabowo Subianto menyempatkan diri bertemu Presiden FIFA, Gianni Infantino di tengah kesibukan agenda World Economic Forum, WEF 2026 yang berlangsung di Davos, Swiss. Foto: Ist

DAVOS, iNewsDepok.id – Di tengah kesibukan agenda World Economic Forum, WEF 2026 yang berlangsung di Davos, Swiss, Presiden Prabowo Subianto menyempatkan diri untuk melakukan pertemuan diplomatis dengan dua tokoh sentral dunia sepak bola.

Berdasarkan unggahan resmi akun Instagram @presidenrepublikindonesia pada Jumat (23/1/2026), Presiden tampak duduk akrab dan berdiskusi hangat dengan legenda sepak bola asal Prancis, Zinedine Zidane.

Pertemuan yang terjadi pada Kamis tersebut menjadi momen spesial untuk bertukar pikiran mengenai perkembangan olahraga di tingkat global.

Selain bertemu dengan Zidane, Presiden Prabowo juga menggelar diskusi strategis bersama Presiden FIFA, Gianni Infantino. Pertemuan ini membawa misi penting bagi masa depan olahraga nasional, di mana keduanya membahas berbagai langkah nyata untuk mendorong kemajuan sepak bola Indonesia agar lebih berdaya saing di kancah internasional.

Infantino menyampaikan sejumlah rencana dukungan FIFA bagi Indonesia guna memastikan pembinaan dan prestasi sepak bola tanah air terus meningkat.

Sebagai penutup pertemuan tersebut, Gianni Infantino secara khusus menyampaikan undangan kepada Presiden Prabowo untuk hadir langsung menyaksikan perhelatan akbar Piala Dunia 2026.

Turnamen sepak bola terbesar di dunia tersebut dijadwalkan berlangsung pada Juni hingga Juli mendatang dengan Amerika Serikat sebagai salah satu tuan utamanya. Kehadiran Presiden di ajang tersebut diharapkan semakin memperkuat hubungan diplomasi olahraga antara Indonesia dan otoritas sepak bola dunia.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network