CIPAYUNG DEPOK, iNews Depok.id – Peringati Hari Kusta Sedunia, Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Ratujaya memberi penyuluhan Kusta kepada warga masyarakat.
Staff Puskesmas Ratujaya, Dea Hadian mengatakan, Penyuluhan Kusta diberikan kepada pengunjung Puskesmas Ratujaya agar mengetahui penyakit Kusta.
“Dalam kegiatan ini kami memberi penjelasan berupa ciri-ciri, penyebab, dan langkah-langkah apabila terkena penyakit kusta,” ucap Dea Hadian.
Dia menyebutkan, ciri-ciri orang yang mengalami penyakit kusta antara lain terdapat bercak putih atau bercak merah yang mati rasa dan tidak ada bulu di sekitar kulit itu, tidak gatal, tidak mengeluarkan keringat dan tidak sakit sehingga penderita tidak terganggu.
"Ada bercak putih di sekitar tubuh seperti panu," ujarnya.
Dia menjelaskan, penyakit kusta disebabkan oleh bakteri Mycobacterium leprae yang tumbuh lambat dikulit manusia.
“Bakterinya bertumbuh lambat. Tetapi, bisa menular apabila kontak kulit yang erat kepada pengidap penyakit kusta tersebut,” imbuhnya.
Dia menerangkan, penyakit kusta terbagi dalam enam jenis berdasarkan tingkat keparahan gejala.
“Jadi yang pertama ada, Lepromatous leprosy, kedua ada Borderline lepromatous leprosy, ketiga ada Mid-borderline leprosy, keempat ada Tuberculoid leprosy, kelima ada Borderline tuberculoid leprosy, dan yang keenam ada Intermediate leprosy,” tutupnya.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait