Jaringan Relawan Ganjar Pranowo (Jargon) Harap Generasi Milenial dan Gen Z Jangan Golput

Musa Sanjaya/Mada Mahfud
Sandy Tumiwa (baris kelima dari kanan) gencar mengajak Generasi Milenial dan Gen Z untuk aktif dalam politik. Foto: Ist

BOGOR, iNewsDepok.id – Wakil Sekretaris Jenderal Relawan Ganjar Pranowo (Jargon) Sandy Tumiwa mengharapkan Generasi Milenial dan Gen Z jangan Golput di Pemilu 2024. Suara kaum Milenial dan Gen Z sangat berpengaruh.

Sandy Tumiwa mengungkapkan berdasarkan Sensus 2020, jumlah Generasi Mileniel dan Gen Z mencapai lebih dari 50 persen penduduk Indonesia. ”Jadi suara generasi Milenial dan Gen Z sangat menentukan,” kata Sandy Tumiwa dalam rilis yang diterima iNews Depok, Sabtu (7/10/2023).

Sandy Tumiwa merinci Generasi Milenial yakni mereka yang lahir pada rentang 1981-1996. Jumlahnya 69,90 juta jiwa atau setara dengan 25,87 persen total penduduk.

Sedangkan Generasi Z (Gen Z) adalah penduduk yang lahir pada kurun 1997-2012 dengan jumlah 75,49 juta jiwa atau 27,49 persen dari 270,2 juta jiwa total penduduk Indonesia.

”Artinya, jumlah Milenial dan Gen-Z itu tak kurang dari separuh jumlah penduduk Indonesia. Dengan jumlah tersebut kedua generasi menjadi aspek yang diperhitungkan di berbagai aspek kehidupan. Termasuk dalam Pemilu Tahun 2024,” papar Sandy.

Sandy menandaskan Jargon akan menjadi wadah bagi Generasi Millenial dan Gen Z untuk peduli demokrasi. ”Agar mereka bisa berkembang dalam keterlibatan politik dalam menghadapi pemilu Tahun 2024,” jelasnya.

Sandy menambahkan partisipasi anak muda dapat dilakukan dengan menyalurkan hak pilihnya di TPS.

”Mereka dapat menggunakan hak pilihnya jangan golput,” tandas Sandy.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network