Lalu, terdapat ruang menaruh sesaji atau disebut yoni yang berbentuk segi empat mirip seperti meja.
Di bagian atas terdapat lubang untuk menampung air dari atap candi yang berbentuk segi empat.
Kini bangunan bersejarah tersebut telah dikelola dan dijadikan tempat wisata. Banyak wisatawan yang datang untuk berwisata, berfoto, dan belajar sejarah. Pihak pengelola menjual tiket masuk seharga Rp 20.000, dengan tiket terusan untuk memasuki objek wisata kawasan Candi Arjuna dan Kawah Sikidang.
Sejumlah pengunjung mengaku, mereka datang jauh-jauh ke Dieng lantaran ingin menikmati hawa dingin, dan mengunjungi sejumlah destinasi andalan di kawasan wisata tersebut. Salah satunya Lia Sulistia, pengunjung yang datang jauh dari Bogor, Jawa Barat.
Suhu yang dingin dengan pemandangan yang indah menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Foto: iNews Depok/Tama
Editor : M Mahfud
banjarnegara Destinasi wisata di Dieng wisata favorit di Dieng dataran tinggi dieng Kabupaten Banjarnegara Benda Purbakala Yogyakarta DKI Jakarta wisata alam Dieng dieng Dihiyang objek wisata Candi Arjuna Wonosobo salju Candi Arjuna Hindu DESA Kecamatan Batur Kerajaan Mataram Kuno Pemerintah Kolonial Belanda relief Instagramable Candi Srikandi Kawah Sikidang polusi purworejo
Artikel Terkait