Tips Nyaman dan Sehat Berpuasa Bagi Penderita Maag

Novi
Kustanto Pramono, GM Commercial Kalbe Consumer Health. Foto: Novi

JAKARTA, iNewsDepok.id – Sakit maag adalah salah satu masalah pencernaan yang cukup umum di Indonesia, dan jumlah penderitanya sangat banyak.

Oleh karena itu, Sekretaris Jenderal Pengurus Besar (PB) IDI, dr. Ulul Albab, Sp.OG. mengatakan, sangat penting mengatur pola makan di tengah berpuasa, khususnya penderita sakit maag.

“Hindari makanan yang dapat memicu gejala maag, seperti makanan pedas, asam, berlemak, serta minuman bersoda dan berkafein. Makanan dengan jumlah besar dalam satu waktu juga perlu dihindari. Sebaliknya, disarankan makan dalam porsi kecil namun sering, karena dapat membantu mengurangi produksi asam lambung yang berlebihan,” jelas dr. Ulul.

“Konsumsi makanan yang mudah dicerna dan tidak memicu produksi asam lambung yang berlebihan, seperti roti tawar, oatmeal, sayuran hijau, buah-buahan segar, dan daging tanpa lemak. Kemudian, jangan melewatkan waktu makan sahur dan berbuka, serta minum air putih yang cukup saat berbuka dan sahur untuk mencegah dehidrasi, disarankan 8-10 gelas air per hari. Konsumsi pereda sakit maag dan kembung jika dibutuhkan, namun jika gejalanya terus berlanjut segera hubungi dokter atau pergi ke rumah sakit terdekat,” tambah dr. Ulul.

Mendukung masyarakat Indonesia menjalankan ibadah puasa selama 30 hari tanpa dramaag, PT Kalbe Farma Tbk (Kalbe) melalui Kalbe Consumer Health (KCH) lewat brand Promag meluncurkan kampanye Gerakan 1 Juta Kebaikan #TanpaDramaag.

“Kegiatan ini sebagai bentuk komitmen kami dalam mendukung masyarakat Indonesia menjalankan ibadah puasa selama 30 hari Tanpa Dramaag, mengingat masyarakat yang memiliki masalah pencernaan seperti sakit maag, sulit berpuasa dan berisiko mengakibatkan berbagai masalah kesehatan,” ungkap Adella Theresia, Category Sr. Manager Digest & Ski, Kalbe Health Care di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Rabu (5/4/2023).

“Tahun 2022 lalu, kami berfokus pencegahan penularan covid-19 dengan bersih-bersih masjid dan edukasi kesehatan online melalui tools bernama Maagmeter. Tahun ini, kami bekerja sama dengan IDI (Ikatan Dokter Indonesia) dan Halodoc, memberikan sejumlah manfaat gratis kepada masyarakat di 1000 masjid nasional, 100 pesantren, dan 15 panti sosial,” tambah Kustanto Pramono, GM Commercial Kalbe Consumer Health.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network