DEPOK, iNewsDepok.id - Berikut ini adalah 3 menu sarapan sehat dan bergizi yang bisa menjadi rekomendasi menu sarapan Anda di rumah. Sebaiknya, jangan pernah menyepelekan waktu sarapan setiap pagi.
Menurut dr. Cindiawaty Pudjiadi, MARS, M.S., Sp.GK, dokter spesialis gizi klinik, sarapan waktu makan yang paling penting, sehingga menu sarapan juga harus memiliki gizi yang seimbang.
"Menurut Survei Pemeriksaan Kesehatan dan Gizi Nasional, orang yang melewatkan makan paling penting pada hari itu lebih cenderung kelebihan berat badan atau obesitas daripada mereka yang sarapan," dikutip dari NFCR, pada Minggu (12/3/2023).
Bila seseorang melakukan sarapan rutin setiap pagi maka akan mendapat manfaat bagi tubuh, khususnya bagi penderita penyakit berbahaya seperti kanker. Berdasarkan penelitian, pola makan di pagi hari yang kaya nutrisi seperti buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian dapat membantu mengurangi risiko kanker.
Sarapan yang baik terdiri dari karbohidrat yang bisa didapatkan dari nasi, roti, umbi-umbian, dan lemak baik.
Untuk mendapatkan lemak baik, misalnya menggunakan margarin untuk menumis, menggoreng atau dioleskan ke roti, protein nabati dan hewani seperti tempe, telur, ayam, ikan, daging, serta sayur dan buah yang mengandung banyak vitamin.
Di samping itu, kandungan Omega 3 dan 6 juga diperlukan tubuh untuk menjaga kesehatan sel saraf otak dan kualitas jantung.
Sementara Ketua Umum PERGIZI PANGAN Indonesia, Prof. Hardinsyah, beberapa waktu lalu mengatakan Pekan Sarapan Nasional mengingatkan orang tua dan semua orang akan pentingnya sarapan.
Tentunya, kata Prof. Hardinsyah, menu sarapan harus bergizi seimbang dan sehat, sebagai sumber gizi dalam memulai hari.
Lantas seperti apa menu sarapan yang sehat dan bergizi, yang bisa membantu menurunkan risiko kanker?
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani
Artikel Terkait