DPD Sikapi Peringatan Kepala BIN 'Winter is Coming' di 2023, Jadi Peringatan Dini Mawas Diri

Vitrianda Hilba Siregar
Wakil Ketua DPD RI Sultan Bachtiar Najamudin. Foto: IST

JAKARTA, iNewsDepok.id - Winter is Coming! Begitu hal yang disampaikan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Jenderal Pol (Purn) Budi Gunawan.

Pernyataan itu disampaikan Budi Gunawan untuk menggambarkan kemungkinan situasi pada 2023 sebagai tahun yang gelap dan penuh ketidakpastian.

Pada 2023 adalah tahun yang dihantui oleh ancaman resesi dan inflasi dampaknya akan berpengaruh sampai ke daerah hingga pelosok-pelosok desa. 

“Istilah Intelijen disebut, Winter is Coming,” ujar kepala BIN Budi Gunawan dalam Rakornas Kepala Daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) tahun 2023 di Sentul International Convention Center (SICC) pada Selasa (17/1/2023) lalu.

Kepala BIN Budi Gunawan. Foto: Ist

Oleh karenanya, Budi Gunawan mengajak kepala daerah dan Forkopimda untuk melakukan persiapan yang matang untuk menghadapi resesi dan inflasi.

Lantas bagaimana sikap Dewan Perwakilan Daerah atau DPD RI menanggapi early warning dari Kepala BIN Budi Gunawan tersebut.

Wakil Ketua DPD RI Sultan Bachtiar Najamudin mengatakan, dampak krisis energi dan pangan merupakan isu yang terkait langsung dengan pemenuhan kebutuhan pokok dan sangat mendasar bagi kehidupan masyarakat. 

Nah, dalam konteks ini ketersediaan logistik atau ketahanan pangan dan energi memiliki pengaruh besar terhadap terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat. 

"Karena kita punya pengalaman krisis moneter di masa lalu yang meninggalkan rekam jejak konflik horizontal seperti penjarahan dan kekacauan sosial lainnya yang sangat memilukan. Kemarahan masyarakat mengakibatkan penjarahan barang besar-besaran di pada yang 98 yang lalu. Terjadi perampokan di beberapa daerah. Selain itu terjadi kasus pelanggaran HAM dan isu rasisme," ujar dia dalam pesan tertulis yang dikirim Jumat 20 Januari 2023.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network