DEPOK, iNewsDepok.id – Kerajaan Inggris memang selalu menarik perhatian dunia mulai dari sejarahnya, silsilah anggota keluarga kerajaan Inggris, hingga keseharian mereka. Bahkan, berbagai film dokumentasi dibuat khusus untuk keluarga kerajaan.
Meski menjadi anggota keluarga kerajaan, pakaian hingga perhiasan yang mereka gunakan tetap terlihat simple dan elegant. Namun, tentunya barang-barang yang digunakan memiliki harga yang sangat fantastis, salah satunya jam tangan yang terlihat simple namun harganya bisa setara harga mobil hingga rumah di Indonesia.
Berikut enam jam tangan mewah milik keluarga Kerajaan Inggris seharga mobil dan rumah di Indonesia.
1. Rolex Explorer II
Enam jam tangan mewah milik keluarga Kerajaan Inggris seharga mobil dan rumah di Indonesia. Foto: collage
Saat berkunjung ke Royal Air Force di Honington, Inggris, Pangeran Harry pernah terlihat menggunakan jam tangan Rolex Explorer II generasi yang ke empat. Diketahui harga jam tangan mewah itu memiliki harga kisaran $12.000 USD atau sekitar Rp 180 juta.
2. Breitling Aerospace Avantage
Enam jam tangan mewah milik keluarga Kerajaan Inggris seharga mobil dan rumah di Indonesia. Foto: collage
Pangeran Harry juga pernah terlihat menggunakan jam tangan Breitling Aerospace Avantage di Invictus Games di London pada tahun 2014. Diketahui, jam tangan itu diberikan kepadanya setelah Harry menyelesaikan misi di garis depan Angkatan Udara Kerajaan. Harga jam tanga mewah itu berada di kisaran $3.340 USD atau sekitar Rp 52 juta.
3. Omega Seamaster Diver 300m
Enam jam tangan mewah milik keluarga Kerajaan Inggris seharga mobil dan rumah di Indonesia. Foto: collage
Pangeran William menggunakan jam tangan itu saat melepas kepergian Ratu Elizabeth II dan menyaksikan pengangkatan sang ayah menjadi Raja Charles III di Kastil Windsor, Skotlandia.
Diketahui, harga jam tangan mewah itu memiliki harga kisaran $8.061 atau sekitar Rp 126 juta.
4. Cartier Tank Louis
Enam jam tangan mewah milik keluarga Kerajaan Inggris seharga mobil dan rumah di Indonesia. Foto: collage
Putri Diana sering terlihat menggunakan jam tangan Cartier Tank Louis dengan tali buaya berwarna hitam. Jam tangan itu merupakan hadiah dari ayahnya, Earl Edward John Spencer. Diketahui, harga jam tangan mewah itu memiliki harga kisaran $9.500 USD - $12.800 USD atau sekitar Rp 148 juta - Rp 200 juta.
5. Cartier Ballon Bleu
Enam jam tangan mewah milik keluarga Kerajaan Inggris seharga mobil dan rumah di Indonesia. Foto: collage
Istri Pangeran William, Putri Charlotte dari Wales atau dikenal sebagai Kate Middleton pernah menggunakan jam tangan dari Cartier Ballon Bleu. Kate sering terlihat menggunakan jam tangan itu di beberapa acara seperti Wimbledon Men's Finals, 2019 Teen Hero Meeting, Children's Mental Health Week 2017, Kensington Engagements dan masih banyak lagi.
Harga jam tangan mewah yang digunakannya mencapai $6.250 USD atau sekitar Rp 97 juta.
6. Jaeger-LeCoultre Calibre 101 Reine
Enam jam tangan mewah milik keluarga Kerajaan Inggris seharga mobil dan rumah di Indonesia. Foto: collage
Jam tangan mewah dari Jaeger-LeCoultre Calibre 101 Reine telah dipakai oleh Ratu Elizabeth II sejak penobatannya tahun 1953. Harga jam tangan mewah itu memiliki harga yang sangat fantastis yaitu sekitar $120.000 atau setara dengan Rp 1,8 Milliar.
Demikian enam jam tangan mewah milik keluarga Kerajaan Inggris seharga mobil dan rumah di Indonesia.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait