Ini 3 Terobosan Idris Agar Kota Depok Bangkit Lebih Kuat, Antara Lain Bangun Taman Musik

R Ratna Purnama
Wali Kota Depok Mohammad Idris mengusung 3 terobosan agar Kota Depok bangkit lebih kuat usai pandemi Covid-19. Foto: Iyung Rizki/iNews Depok.

DEPOK, iNewsDepok.id- Wali Kota Depok Mohammad Idris berupaya keras agar Kota Depok bisa segera bangkit lebih kuat dan pulih lebih cepat usai pandemi Covid. Ada 3 terobosan yang akan dilakukan Wali Kota.

“Kita harus segera pulih ya dari keterpurukan, dari sisi ekonomi dan kesehatan pada masa pandemi Covid-19,” kata Mohammad Idris Kamis (18/8/202/). 

Setelah 2 tahun lebih diterpa pandemi, Wali Kota melihat kini waktunya untuk memulihkan kondisi berbagai bidang. Dengan demikian muncul perbaikan kondisi di setiap lini dan berujung pada kesejahteraan. 

“Utamanya untuk menyelesaikan persoalan dampak masalah pengangguran, kemiskinan, dan infrastruktur,” cetus Idris 

Apa saja yang akan dibangun Wali Kota Depok? Ini dia 3 terobosan pembangunan: 

1. Membangun Taman Musik Depok untuk para musisi dan seniman, rencananya dibangun tahun ini. 

2. Membangun UMKM dan gelanggang olahraga atau tempat berolahraga yang rencananya akan dilakukan di empat kecamatan. 

3. Mendorong lahirnya 5.000 wirausaha baru dan 1.000 pengusaha perempuan. Ditargetkan, 30 persen dari 5.000 pengusaha baru dan 1.000 pengusaha perempuan diantaranya adalah pengusaha muda.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network