Mengejutkan Daftar 10 Buah Mengandung Vitamin C Tinggi, Cabai di Urutan 1

M Mahfud/Net Depok
Jambu biji menjadi salah satu buah yang mengandung vitamin C dalam jumlah tinggi (Foto: Epicurius/Okezone)

JAKARTA, iNewsDepok.id – Banyak buah mengandung vitamin C. Buah jeruk yang selama ini dianggap paling tinggi vitamin C, ternyata bukan di urutan 1. Urutan teratas justru ditempati cabai.

Vitamin C menjadi salah satu vitamin paling popular. Ini karena fungsinya memang sangat penting seperti mendukung pertumbuhan dan perbaikan sel, meningkatkan daya tahan tubuh, serta menjaga kesehatan kulit.

Vitamin C bernama lain asam askorbat juga membantu mencegah anemia. Caranya dengan meningkatkan penyerapan zat besi dari makanan. Vitamin C juga berperan sebagai antioksidan dengan melindungi berbagai sel tubuh dari pengaruh buruk radikal bebas.

Daftar Buah Mengandung Vitamin C

Salah satu sumber terbaik vitamin ini adalah buah-buahan. Berikut beberapa jenis buah dengan kandungan vitamin C yang paling tinggi.

1. Cabai 

Dalam 100 gram buah capai terdapat 242,5 mg vitamin C. Ini menjadikan cabai menjadi buah dengan salah satu kandungan vitamin C tertinggi

Selain kaya akan kandungan vitamin C, cabai kaya akan capsaicin, senyawa yang membuat rasa pedas pada cabai. Capsaicin dapat mengurangi rasa sakit dan pembengkakan atau inflamasi. Cabai juga dapat meningkatkan pembakaran lemak.

2. Jambu biji

Jambu biji berada di deretan atas buah dengan kandungan vitamin C. Kandungan 1 buah jambu biji lebih dari 200 miligram vitamin C. Tak hanya sangat tinggi kandungan vitamin C, jambu biji juga membantu menurunkan tekanan darah dan kolesterol.


3. Blackcurrant

Buah blackcurrant segar mengandung vitamin C dalam jumlah tinggi, yakni 101 miligram untuk setiap satu cangkir buah (56 gram).

Blackcurrant juga mengandung senyawa yang disebut antosianin,  pigmen pemberi warna gelap. Fungsinya sebagai antioksidan sehingga bermanfaat sebagai obat penyakit kronis seperti penyakit jantung dan kanker.

4. Pepaya

Pepaya selama ini dikenal sebagai buah untuk melancarkan Buang Air Besar (BAB).  Buah berwarna cerah ini mengandung vitamin C  mencapai 94 miligram,  lebih tinggi daripada jeruk.

Buah pepaya juga mengandung serat, vitamin A, vitamin B kompleks (antara lain vitamin B6, B2, dan B1), kalium, dan kalsium. Ini menjadikan pepaya dapat membantu metabolisme tubuh, mengontrol tekanan darah, dan menjaga kesehatan mata.

5. Jeruk

Jeruk selama ini paling dikenal sebagai buang mengandung vitamin C. Satu buah jeruk ukuran sedang mengandung vitamin C sebanyak 82,7 miligram. Jumlah sebanyak ini berarti sudah mencukupi 91% kebutuhan vitamin C orang dewasa dalam sehari.

Kandungan nutrisi jeruk lainnya adalah vitamin B1, B9 (folat), dan kalium. Jeruk juga mengandung antioksidan berupa fenol dan likopen.

Lima Buah Berikutnya yang Mengandung  Vitamin C Tinggi

6. Lemon

Lemon mirip dengan jeruk. Tidak hanya rasanya tetapi juga vitamin c-nya. Sebuah lemon utuh lengkap dengan kulitnya mengandung 83 miligram vitamin C. Jumlah ini sudah mencukupi 92% kebutuhan vitamin C orang dewasa dalam sehari.

Nutrisi Lemon lainnya adalah antioksidan, serat, dan zat fitokimia. Nutrisi ini akan menurunkan risiko penyakit jantung.

7. Kiwi

Buah berikutnya yang mengandung vitamin C adalah kiwi. Rata-rata buah kiwi mengandung vitamin C sebanyak 64 miligram. Jumlah ini sudah setara dengan 71% kebutuhan orang dewasa dalam sehari.

Hebatnya, Kiwi juga mengandung vitamin A, E, K, dan banyak mineral. Tak hanya itu, buah dengan kulit ‘berbulu’ ini mengandung asam lemak omega-3, nutrisi penting yang ditemukan di ikan mahal seperti salmon.

8. Nanas

Satu potong besar nanas, kandungan vitamin C-nya mencapai 79,3 miligram vitamin C. Jumlah ini dapat memenuhi 88% kebutuhan vitamin C dalam satu hari.

Keunggulan Nanas adalah kandungan bromelain yaitu enzim pencernaan yang membantu memecah protein dalam makanan dan mengurangi kembung. Enzim ini juga dapat berfungsi sebagai zat antiradang.

9. Stroberi

Stroberi menjadi buah yang popular dan kaya nutrisi. Kandungan setengah gelas (125 gram) stroberi memiliki 52 mg vitamin C. Kandungan anti oksidan stroberi termasuk sangat tinggi. Makanya stroberi bisa menurunkan risiko kanker, penyakit saraf serta memperlambat penuaan.

10. Mangga

Buah yang nikmat rasanya ini mengandung vitamin C  yang patut diperhitungkan. Setengah buah mangga asupan vitamin C sebesar 60 miligram, atau setara 66% kebutuhan harian.
Kandungan nutrisi lainnya adalah serat dan fitokimia, seperti karotenoid dan polifenol. Banyak penelitan menyebutkan buah mangga berpotensi menurunkan risiko kanker payudara dan kanker usus besar.

Demikian buah yang mengandung vitamin C dalam jumlah tinggi. Dengan mengetahui kandungan vitamin C kita bisa berganti-ganti buah agar tubuh tercukupi akan kebutuhan vitamin C.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network