get app
inews
Aa Text
Read Next : Bangkai Tiang Monorel Rasuna Said Mulai Dibongkar, Polisi Siagakan Rekayasa Lalin Situasional

109 Tiang Monorel di Jalan HR Rasuna Said Dibongkar, Disaksikan Pramono dan Sutiyoso

Rabu, 14 Januari 2026 | 10:56 WIB
header img
Pramono Anung dan Sutiyoso menyaksikan langsung pembongkaran tiang monorel di Jalan Rasuna Said, Jaksel pada Rabu (14/1/2026). (Foto: iNews.id/Fiqri)

JAKARTA, iNewsDepok.id - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta resmi memulai proses pembongkaran sebanyak 109 tiang monorel yang telah mangkrak selama puluhan tahun di sepanjang median Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Rabu pagi, 14 Januari 2026.

Momen bersejarah bagi penataan kota Jakarta ini dihadiri langsung oleh Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung, Wakil Gubernur Rano Karno, serta mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso atau yang akrab disapa Bang Yos.

Kehadiran Sutiyoso secara khusus diundang untuk menyaksikan berakhirnya polemik proyek transportasi yang telah menjadi beban moral sejak masa kepemimpinannya pada tahun 2004 silam.

Gubernur Pramono Anung menjelaskan bahwa pembongkaran tiang-tiang setinggi rata-rata belasan meter ini merupakan bagian dari proyek besar penataan kawasan Rasuna Said. Ia juga meluruskan simpang siur mengenai anggaran pengerjaan tersebut, di mana biaya murni untuk pembongkaran fisik tiang hanya memakan biaya sekitar Rp254 juta.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut