get app
inews
Aa Read Next : 20 Pelaku IKM Ikuti Pelatihan Desain Fesyen dari Disperdagin Depok

24 Produk IKM Asal Depok Dibantu Promosi di Gerai UNIQLO di Mal-mal Ini

Sabtu, 26 Februari 2022 | 09:03 WIB
header img
Kegiatan kurasi tim UNIQLO Indonesia produk IKM Kota Depok di Gedung Dekranasda Kota Depok. Foto: Diskominfo

DEPOK, iNews.id - UNIQLO Indonesia membantu mempromosikan produk 24 Industri Kecil Menengah (IKM) di gerai-gerai miliknya di tahun ini.

"Sebanyak 24 IKM ini akan mempromosikan produknya di gerai UNIQLO yang ada di Mal The Park Sawangan, Trans Studio Mal Cibubur, dan Margo City," ungkap Martinho Vaz, Jumat (25/2/2022).

BACA JUGA:

Sentra Batik Tradjumas Membuat 9 Motif Batik Depok, Sebulan Terjual 600 Batik

Hal tersebut sebagai tindak lanjut perpanjangan kerja sama antara Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Kota Depok bersama Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Depok dengan PT Fast Retailing Indonesia (UNIQLO Indonesia).

Menurut Kepala Bidang Perindustrian, Disperdagin Kota Depok, Martinho Vaz, kerja sama dengan UNIQLO Indonesia sudah terjalin sejak dua tahun lalu.

Awalnya hanya delapan IKM yang berpartisipasi namun kini naik jumlahnya menjadi tiga kali lipat. 

Martin mengatakan saat ini UNIQLO Indonesia sedang melakukan kurasi terhadap 44 pelaku IKM dan produk-produk unggulannya sebelum dipamerkan. Mayoritas yang mengikuti kurasi ini adalah industri sektor kerajinan tangan (craft).

BACA JUGA:

Depok Miliki Sentra Batik di Sawangan, Pemkot Siap Dukung Perkembangannya

"Kualitas dan variatif produk yang dihasilkan IKM Depok sudah dipercaya oleh UNIQLO Indonesia, dan benar produk-produk IKM kami terbukti mampu bersaing dengan produk daerah lainnya," paparnya.

Martin berharap dengan kerja sama ini bisa meningkatkan akses pasar bagi pelaku IKM. Sekaligus mendorong upaya Pemerintah Kota Depok dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah di masa pandemi COVID-19.

"Semakin banyak akses pasar di buka maka ekonomi akan cepat tumbuh," paparnya.

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Follow Berita iNews Depok di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut