get app
inews
Aa Read Next : Tingkatkan Produksi Pangan Nasional, Kementan Perkuat Petani Millenial di Sumsel

Gandeng Dunia Usaha, Kementan Ajak Mahasiswa Polbangtan/PEPI Berkarir di Jepang

Sabtu, 20 Januari 2024 | 20:22 WIB
header img
Acara seminar dan konsultasi kerja di Jepang bertempat di Politeknik Enjiniring Pertanian Indonesia (PEPI) Sabtu, (20/1/2024). Foto: iNews Depok/dok. Kementan

TANGERANG, iNewsDepok.id - Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Pertanian (BPPSDMP)  bersama PT. OS Selnajaya Indonesia, menggelar seminar dan konsultasi kerja di Jepang bertempat di Politeknik Enjiniring Pertanian Indonesia (PEPI) Sabtu, (20/1/2024).

Kegiatan dilakukan sebagai tindak lanjut kesepahaman tentang pengembangan SDM di bidang Pertanian.

PT. OS Selnajaya Indonesia bersama delegasi Kementerian Pertanian, Perhutanan dan Perikanan Jepang, Instansi Pengelola Pertanian di Jepang, dan National Chamber of Agriculture dan IDACA menyosialisasikan peluang kebutuhan SDM di Jepang pada sektor pertanian kepada SDM Politeknik Kementan melalui skema pemagangan Jepang Specified Skill Worked (SSW). 

Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman mengatakan Polbangtan/PEPI sebagai pendidikan tinggi vokasi memiliki peran strategis dan berada di garda terdepan, dalam mendidik generasi milenial menjadi tenaga terampil, profesional, dan berdaya kompetitif tinggi, guna meningkatkan daya saing bangsa.

“Kami yakin Polbangtan bisa cetak petani milenial. Mari jaga kampus ini sebagai pencetak generasi pertanian modern dan milenial,” ujar Amran, Sabtu (20/1/2024).

Lebih lanjut, Amran mengungkapkan keberhasilan membangun sektor pertanian ini tidak hanya tergantung pada pemerintah saja. Keberhasilan pembangunan pertanian sangat bergantung pada kolaborasi bersama antara seluruh pelaku, baik pemerintah, swasta, praktisi, akademisi maupun masyarakat.

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut