DEPOK, iNewsDepok.id - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengajak seluruh konten kreator yang ada di Indonesia untuk rajin membayar pajak demi pembangunan Indonesia yang semakin maju.
"Jadi kalau anda sudah jadi the famous content creator, lihat dan rapikan dari sisi kewajiban perpajakan anda," ujar Sri Mulyani dalam acara Kreator Indonesia Berkarya : Watch Indonesia Grow 2023 di Jakarta, Senin (30/10/2023).
Sri Mulyani menekankan bahwa pajak merupakan kewajiban seluruh warga negara dan tidak boleh untuk dijadikan musuh, mengingat penerimaan pajak akan dikembalikan kembali kepada masyarakat dalam bentuk pembangunan infrastruktur yang dapat menunjang ekosistem platform digital tumbuh lebih baik lagi.
Misalnya, pembangunan jaringan konektivitas, sehingga penikmat konten di platform digital seperti Youtube yang tinggal di daerah terluar maupun yang tidak memiliki listrik atau internet dapat mendapatkan akses, termasuk audiens yang berasal dari negara lain.
Editor : Mahfud