get app
inews
Aa Text
Read Next : Bawaslu Kota Depok Minta Caleg Copot Sendiri Baliho Besar, Kekurangan Alat dan Takut Listrik

Waspada Penipuan Online dengan Format Aplikasi APK, Berikut Tips dan Cara Mengatasinya

Minggu, 29 Oktober 2023 | 09:43 WIB
header img
Ilustrasi: Pixibay

DEPOK, iNewsDepok.id - Modus penipuan online semakin marak, salah satunya dengan format aplikasi APK yang dikirimkan melalui pesan WhatsApp (WA). Para penipu akan mengirimkan file APK yang tampak meyakinkan, seperti undangan pernikahan, foto paket, surat tilang, bukti transfer, atau link lowongan pekerjaan.

Setelah korban mengklik dan menginstal file APK tersebut, pelaku dengan mudah mengakses data di ponsel korban. Dengan begitu, pelaku dapat mencuri informasi dan data pribadi korban, mulai dari informasi pribadi, SMS, hingga informasi perbankan rahasia seperti One Time Password (OTP).

Berikut Tips Menghindari Penipuan File APK

- Teliti setiap hal yang Anda terima jangan langsung diklik.
- Jika anda menerima file APK dari nomor yang tidak dikenal, maupun yang dikenal abaikan saja.
- Jangan pernah memberikan izin akses ke aplikasi yang tidak anda kenal.
- Perbarui sistem operasi dan aplikasi anda secara berkala.

Apa yang Harus Dilakukan Jika Terlanjur Tertipu

- Segera matikan semua koneksi internet di ponsel anda.
- Hapus file APK dan data cache dari ponsel anda.
- Ganti username, PIN, dan password email anda.
- Laporkan penipuan tersebut ke pihak berwajib.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut