get app
inews
Aa Text
Read Next : Lexar Hadirkan Lima Produk Baru untuk Solusi Penyimpanan Canggih di Indonesia

Satu-satunya yang Punya Memori Museum di Dunia, Lexar Kembali Luncurkan 4 Produk Baru

Jum'at, 15 September 2023 | 17:29 WIB
header img
Ki-ka: Windy Hidayat, Product Manager PT Astrindo Senayasa dan Leanne Tsai, Senior Sales Manager Lexar APAC. Foto: Novi

JAKARTA, iNewsDepok.id - Meski sudah lebih dari 27 tahun hadir, Lexar, merek global terkemuka untuk Flash Memory, tak pernah berhenti untuk terus berinovasi.

Buktinya, pada kesempatan Media Gathering bertema “Imagination No Limits” yang digelar pada Kamis, 14 September 2023 di Penang Bistro, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Lexar yang bermitra jangka panjang dengan perusahaan distributor PT Astrindo Senayasa, kembali memperkenalkan 4 produk terbarunya.  

Dalam kata sambutannya, Windy Hidayat, Product Manager PT Astrindo Senayasa, berharap dengan peluncuran produk baru ini, Lexar akan semakin dikenal dan bisa bersanding dengan brand-brand yang sudah lebih dulu masuk Indonesia.

“Dengan peluncuran 4 produk baru ini, kami juga berharap dapat memperluas pasar Lexar sehingga lebih dikenal oleh masyarakat umum,” tambah Meli Yunita, Marketing Communications Manager PT Astrindo Senayasa.

Dalam kesempatan ini, hadir pula Leanne Tsai, Senior Sales Manager Lexar APAC yang mengurai tentang perjalanan Lexar sejak tahun 1996. Leanne mengatakan bahwa Lexar adalah satu-satunya perusahaan yang punya museum memori di dunia.

Leanne pun kemudian mengulas keunggulan 4 produk terbarunya. “Dirancang bagi para profesional fotografi dan penggemar PC untuk mempercepat alur kerja, 4 produk terbaru yang mencakup SSD internal, DRAM, kartu SD, dan portable 90SSD ini siap diluncurkan pada Oktober 2023,” ungkap Leanne.

Berikut 4 produk terbaru Lexar beserta keunggulannya masing-masing:

SSD NVMe NM790 M.2

Tersedia dalam kapasitas mulai dari 1TB hingga 4TB. Hadir dengan dua versi, dengan dan tanpa heatsink yang sudah kompatibel dengan PS5 dan memberikan kecepatan luar biasa yaitu read 7400MB/dtk, write 6500MB/dtk dengan teknologi PCIe Gen 4, mencakup HMB 3.0 dan Dynamic SLC Cache.

Dilengkapi heatsink yang sudah terintegrasi, memastikan sistem tetap dingin untuk menjaga kecepatan, efisiensi daya, dan kontrol termal demi kinerja tinggi yang berkelanjutan. Memori ini kompatibel dengan komputer desktop dan sangat cocok untuk digunakan dengan PlayStation5.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut