get app
inews
Aa Read Next : Bubur Ayam Gurih Bang Acim, 15 Tahun Layani Warga Pancoran Mas Depok

8 Tips Diet Saat Traveling, Perjalanan Menyenangkan Tanpa Mengabaikan Kesehatan

Jum'at, 12 Mei 2023 | 10:19 WIB
header img
Inilah 8 tips diet saat traveling yang perlu menjadi perhatian para traveler. Foto ilustrasi: Freepik

DEPOK, iNewsDepok.id - Inilah 8 tips diet saat traveling yang perlu menjadi perhatian para traveler. Tips diet berikut ini membuat para traveler dapat melakukan perjalanan yang lebih menyenangkan tanpa mengorbankan kesehatan.

Traveling memang menjadi pengalaman yang bermanfaat, tetapi kita tetap harus memperhatikan pola makan saat bepergian. Perjalanan akan memengaruhi kondisi tubuh, sehingga penting menjaga diet atau pola makan dengan menyantap dan menghindari makanan tertentu.

Ketika merencanakan sebuah perjalanan maka banyak faktor yang menjadi pertimbangan berdasarkan waktu dan anggaran, seperti tujuan, akomodasi, transportasi dan lain-lain. Tapi. Setelah mendapatkan tiket dan kamar bukan berarti perencanaan selesai.

Selanjutnya, yang perlu direncanakan dalam bepergian adalah faktor makanan. Saat traveling mungkin kita mencoba beberapa makanan yang berbeda di sana, tetapi tetap kita harus mengonsumsi makanan yang dapat menjaga tubuh tetap berenergi.

Perlu diingat, makanan dan minuman yang dipilih selama traveling akan sangat memengaruhi perjalanan. Karena, tidak ada seorang pun yang ingin jatuh sakit saat berlibur.

Lantas pola makan seperti apa yang dianjurkan saat traveling atau bepergian ke luar kota? Berikut ini 8 tips diet saat traveling, seperti dilansir iNewsDepok.id dari Food NDTV pada Jumat (12/5/2023):

8 Tips Diet Saat Traveling

  1. Jaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik

Jangan pernah lupa untuk membawa air minum saat bepergian dan minumlah secara berkala. Saat seseorang melakukan perjalanan, maka rutinitas harian terganggu sehingga kita perlu memastikan tubuh mendapatkan kebutuhan dasar.

Untuk itu, pilih air putih atau minuman alami dengan sedikit gula agar tubuh tetap terhidrasi. Selain air putih, minum minuman alami seperti air kelapa dan air lemon (dengan sedikit gula) bisa menjadi pilihan tepat.

Air kelapa dan air lemon dapat membantu menjaga tingkat energi. Bila kita bepergian ke tempat yang dingin, maka sebaiknya konsumsi teh herbal dengan bahan-bahan sederhana. Kita bisa menyeduh sendiri dan membawanya dalam termos.

  1. Hindari minuman berkafein tinggi

Mungkin seseorang memilih konsumsi teh, kopi, dan minuman bersoda saat bepergian karena mudah diperoleh di berbagai tempat. Tetapi, kita juga harus menghindari konsumsi terlalu banyak minuman tersebut.

Minuman-minuman tersebut mengandung kafein, yang jika dikonsumsi terlalu banyak dapat menyebabkan dehidrasi. Selain juga, dapat membuat sistem keseimbangan tubuh terganggu dan menimbulkan masalah lainnya.

Begitu juga minuman beralkohol, yang sebaiknya tidak dikonsumsi berlebihan. Pasalnya, minuman tersebut dapat membuat seseorang merasa tidak nyaman.

  1. Jangan lewatkan sarapan

Selama traveling tetap nikmati sarapan. Beberapa orang mungkin mengabaikan sarapan saat bepergian karena gelisah atau alasan lainnya seperti kurangnya pilihan  makanan yang tepat.

Apapun itu sebaiknya tetap mengonsumsi sejumlah makanan di pagi hari. Sarapan akan memberikan nutrisi dan energi yang dibutuhkan seseorang dalam perjalanan, sementara rasa lapar membuat seseorang mudah marah dan merasa jengkel. Mulailah hari dengan baik.

  1. Rencanakan apa yang akan dikonsumsi

Seringkali seseorang bepergian secara spontan, menemukan sesuatu dan membuat keputusan di tempat. Tapi tidak ada salahnya untuk membuat beberapa rencana cadangan, sehingga setidaknya ada gambaran kasar mengenai kapan dan di mana akan makan di hari itu.

Bagi beberapa orang, jeda yang terlalu lama di antara waktu makan bisa menyebabkan masalah pada asam lambung dan lainnya. Waktu yang berharga bisa hilang dengan memutuskan tempat makan, sehingga teliti dan siapkan beberapa pilihan sebelum perjalanan.

  1. Ganti keripik dengan kacang

Biasanya saat bepergian seseorang membawa junkfood seperti keripik kemasan. Dalam jumlah sedikit, konsumsi keripik kemasan tidak berbahaya. Tetapi perlu diingat, makanan tersebut hampir tidak memiliki nilai gizi.

Bahkan, kandungan zat aditif dan lemak tidak sehat akan menimbulkan masalah pada perut dan kesehatan lainnya. Karena itu sebaiknya pilih makanan ringan yang sehat.

Sebagai camilan sehat, pilih makanan yang kaya serat dan protein yang tidak terlalu berat untuk sistem tubuh. Kacang-kacangan menjadi pilihan tebat yang bermanfaat bagi kesehatan.

Kacang akan memberi dorongan energi yang sehat saat bepergian. Selain juga, kacang dapat disimpan lama dan mudah dibawa.

  1. Siapkan crackers tawar

Crackers tawar atau plain crackers merupakan makanan yang sebaiknya disiapkan saat bepergian. Jika seseorang mengalami mabuk perjalanan, mengonsumsi makanan dengan rasa yang kuat akan perasaan bertambah buruk.

Mengunyah crackers tawar (tanpa garam atau tanpa pemanis) dapat membantu tubuh mendapatkan pati tanpa memicu mual.

Meski bukan termasuk tipe orang yang mabuk perjalanan membawa crackers tawar menjadi ide yang baik, yang bisa ditambahkan selai kacang atau lainnya sebagai camilan.

  1. Siapkan adas

Saat bepergian, setiap kali merasa mual maka masukkanlah beberapa biji adas ke dalam mulut. Adas merupakan bumbu ajaib, yang diketahui memiliki manfaat bagi pencernaan, yang dikonsumsi setelah makan.

Selain itu, adas juga memiliki sifat mendinginkan dan detoksifikasi yang bermanfaat bagi kesehatan. Adas membantu melawan rasa mual dan tidak mengiritasi tubuh. Karena itu, penderita mabuk perjalanan sebaiknya mengunyah biji adas saat bepergian.

  1. Seimbangkan kesenangan dengan detoks

Berhati-hati bukan berarti harus menghindari semua makanan enak yang ditemui di tempat liburan. Ketika bepergian, tetap harus mencoba makanan lokal dan unik yang ada di daerah tersebut.

Kita mungkin ingin menyenangkan diri dengan mencoba berbagai makanan, tetapi jangan ada perasaan bersalah. Sebaiknya perhatikan apa saja dan berapa banyak yang dikonsumsi dalam sehari.

Jika pada siang harinya makan berlebihan, maka untuk malam harinya pilih makanan yang ringan dan sederhana. Sebaiknya juga minum minuman detoks bila memungkinkan. Dan jika terlalu banyak makan makanan berminyak juga ada langkah khusus untuk memulihkannya.

Demikianlah 8 tips diet saat traveling yang perlu menjadi perhatian para traveler. Tips ini bisa menjadi rujukan saat merencanakan liburan sehingga perjalanan lebih menyenangkan.

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut