DEPOK, iNewsDepok.id - Patut diwaspadai, inilah 5 penyakit yang sering dialami pemudik saat menempuh perjalanan panjang menuju kampung halaman untuk berhari raya. Namun, penyakit ini juga bisa dicegah para pemudik dengan memperhatikan kesehatan.
Seringkali pemudik kurang memperhatikan kesehatan dalam perjalanan sehingga timbul penyakit. Menjaga kesehatan adalah hal utama agar tidak terjdi hal-hal yang tidak diinginkan saat hari keberangkatan menuju kampung halaman.
Untuk mencegahnya sebaiknya perhatikan waktu istirahat yang cukup, suplai tubuh dengan asupan yang bergizi, serta minum vitamin untuk daya tahan tubuh. Dengan demikian, selain dapat menjaga kesehatan tubuh juga bisa menghindari timbulnya penyakit yang kerap dialami pemudik saat mudik.
Lantas penyakit apa saja yang kerap dialami pemudik saat dalam perjalanan?
Inilah 5 penyakit yang sering dialami pemudik saat perjalanan menuju kampung halaman, seperti dirangkum dari berbagai sumber pada Selasa (18/4/2023):
5 Penyakit yang Sering Dialami Pemudik
Flu
Flu juga termasuk penyakit yang sering dialami pemudik saat mudik. Kondisi ini juga dipengaruhi oleh daya tahan tubuh yang menurun selama perjalanan mudik, menyebabkan rentan terserang virus.
Tak hanya itu, seseorang mungkin saja berada di sekitar orang yang sedang flu selama perjalanan, sehingga bisa tertular.
Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA)
Situasi saat mudik tak lepas dari asap kendaraan, debu, dan polusi bertebaran di mana-mana. Situasi ini dapat memicu seseorang mengalami infeksi saluran pernapasan atas (ISPA).
Apalagi jika seseorang mudik dengan menggunakan sepeda motor, maka risikonya pun meningkat.
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani