get app
inews
Aa Read Next : Mohammad Salah Beri Tanggapan Perang Israel-Gaza, Pembantaian Harus Dihentikan

Liga Primer, PREV: Leicester City Vs Liverpool

Senin, 27 Desember 2021 | 20:55 WIB
header img
Liverpool vs Leicester City di Carabao Cup. Foto: Twitter

LONDON, iNews.id - Hanya enam hari setelah berduel dalam pertandingan klasik di Piala EPL, atau tepatnya pada 22 Desember 2021, Leicester City dan Liverpool kembali harus bertemu dalam lanjutan Liga Primer, Rabu (29/12/2021) pukul 03:00 WIB.

Leicester baru saja menjalani laga teramat berat melawan pamuncak klasemen Manchester City pada Boxing Day, Minggu (27/12/2021) malam WIB. Sempat tertinggal 4-0, The Foxes sempat bangkit dan menyusul ketertinggalan menjadi 4-3.

Mantan pemain Man City Kelechi Iheanacho pada menit ke-65 mencetak gol ketujuh dalam pertandingan yang digelar di kandang sang juara bertahan itu, tetapi Aymeric Laporte segera merespons sebelum gol telat Raheem Sterling mengakhiri harapan Leicester untuk dapat mengalahkan pasukan tuan rumah yang maha kuat itu. atau setidaknya menyamakan kedudukan.

Kekalahan 6-3 Etihad itu membuat Leicester terjerembab di urutan 10 klasemen Liga Inggris, dan itu merupakan kekalahan keempat The Foxes dari enam pertandingan di semua kompetisi.

Namun, pasukan Brendan Rodgers tersebut tak punya banyak waktu untuk memikirkan kekalahan dari The Citizens, karena mereka hanya punya waktu 48 jam untuk pemulihan sebelum menghadapi Liverpool.

Meski demikian, ada harapan yang sangat besar bagi Leicester, karena laga kandang kerap memberikan keberuntungan, karena The Foxes telah memenangkan tiga pertandingan terakhir di King Power Stadium dengan mencetak setidaknya tiga gol pada setiap kesempatan. Hanya saja, catatan satu clean sheet dari 16 pertandingan terakhir, menjadi pertanda yang tidak baik ketika harus melawan ganasnya serangan pasukan Jurgen Klopp.

Di sisi lain, setelah kekesalan Klopp akibat jadwal pertandingan yang padat di musim dingin, dan adanya kekhawatiran Jordan Henderson terhadap kesejahteraan pemain, Liverpool mendapatkan istirahat yang cukup karena pertandingan mereka kontra Leeds United pada Minggu (27/12/2021) ditunda akibat penularan Covid di internal Leeds, serta sejumlah pemainnya yang masih dibekap cidera.

Penundaan itu membuat Liverpool menikmati kemewahan langka berupa istirahat selama enam hari di bulan Desember.

Meski demikian, hasil imbang 2-2 The Reds dengan Tottenham Hotspur pada 19 Desember mengakhiri enam kemenangan beruntun mereka di Liga Primer dan delapan kemenangan beruntun di semua kompetisi. Dengan dua poin yang hilang itu membuat Liverpool memasuki pekan yang masih berada di urutan kedua klasemen, sejajar dengan Chelsea yang bermain lebih sedikit.

Setelah mencetak setidaknya dua gol dalam 11 dari 12 pertandingan tandang terakhir mereka di Liga Primer, Liverpool tentu akan menampilkan performace terbaik untuk mempertahankan laju yang sarat gol di King Power, meski dua penyerangnya yang paling kuat akan terbang ke Piala Afrika.

Leicester memang berhasil mengalahkan Liverpool 3-1 di kandangnya sendiri pada bulan Februari 2021 lalu, tetapi pada November 2021 pasukan Klopp membalas kekalahan dengan menang 3-0 di Anfield. 

Apakah kali ini The Foxes akan menang lagi melawan The Reds? Kita tunggu.

Head to head:
- 22 Desember 2021: Liverpool vs Leicester 3-3 (Pen. 5-4)
- 13 Februari 2021, Leicester 3-1 Liverpool
- 22 November 2020, Liverpool 3-0 Leicester
- 26 Desember 2019, Leicester 0-4 Liverpool
- 05 Oktober 2019, Liverpool 2-1 Leicester
- 30 Januari 2019, Liverpool 1-1 Leicester

Lima laga terakhir Leicester City:
- Leicester City 3-6 Manchester City
- Leicester City 4-0 Newcastle United
- Leicester City 1-2 Aston Villa
- Leicester City 2-2 Southampton
- Leicester City 4-2 Watford

Lima laga terakhir Liverpool:
- Liverpool 2-2 Tottenham Hotspur
- Liverpool 3-1 Newcastle United
- Liverpool 1-0 Aston Villa
- Liverpool 1-0 Wolves
- Liverpool 4-1 Everton

Editor : Rohman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut