JAKARTA, iNewsDepok.id - Situs berita Meduza mengumumkan pihaknya tidak akan berhenti meski Kremlin telah menetapkan proyek tersebut sebagai organisasi yang tidak diinginkan pada Kamis (26/1/2023) malam.
Edisi lokal dan internasional yang berbahasa Inggris disebut akan terus melaporkan peristiwa yang terjadi di dalam dan sekitar Rusia melalui situs web, podcast, media sosial, serta buletin harian dan mingguan.
"Kami akan menemukan cara untuk beroperasi dalam kondisi baru ini. Kami akan terus melaporkan peristiwa kepada pembaca kami, jutaan di antaranya masih berada di Rusia. Kami tidak akan tunduk pada sensor internet Rusia," tulis situs tersebut.
Meski tidak takut pada ancaman pidana, pihak Meduza mengkhawatirkan keselamatan para staf, tim jurnalis, penyumbang dana, narasumber, dan siapapun yang membagikan konten mereka di dalam Rusia.
"Tapi kami percaya dengan apa yang kami lakukan. Kami percaya pada kebebasan berbicara. Dan kami percaya pada Rusia yang demokratis. Semakin besar tekanan terhadap kami dan nilai-nilai kami, semakin keras kami akan melawan," tambah mereka.
Berdasarkan pantauan tim iNews Depok, TAdviser telah mencatat kerugian dana yang dialami oleh situs berita Meduza sejak awal pendiriannya di tahun 2014.
Editor : M Mahfud