get app
inews
Aa Text
Read Next : Supian Suri Janji Selesaikan Jalan Tembus Jatijajar-Tol Cimanggis, Ekonomi Depok Bisa Tumbuh Merata

8 Tren Kecantikan yang Viral Selama 2022, dari Rambut, Teknik Riasan hingga Perawatan Kulit

Selasa, 27 Desember 2022 | 08:09 WIB
header img
8 Tren Kecantikan yang Viral Selama 2022, dari Rambut, Teknik Riasan hingga Perawatan Kulit. Foto ilustrasi: Freepik/drobotdean
  1. Face-Lifting Concealer

Bagi pemula, melakukan teknik riasan contouring untuk memperkuat struktur wajah adalah hal yang rumit. Namun, trik "face-lifting concealer" dapat membantu memperbaiki struktur wajah tanpa perlu operasi plastik.

Caranya hanya perlu mengaplikasikan concealer di bagian atas tulang pipi, di ujung bawah mata kemudian baurkan untuk mendapatkan hasil yang sempurna.

  1. Gaya rambut "face-framing side part"

Bagi generasi Z, gaya rambut belahan samping yang mencapai bagian pelipis ini sudah ketinggalan jaman dan terkesan tua. Namun, di tahun 2022 gaya rambut tersebut disukai.

Sejumlah pesohor seperti influencer hingga aktor banyak yang menata rambut mereka dengan gaya yang sempat menjadi tren di era 80-an ini. Entah ditata dengan gaya casual santai seperti baru bangun tidur, atau bergaya ikal elegan untuk ke pesta.

  1. SPF

Beberapa tahun terakhir perawatan untuk menjaga kulit terlindung saat melakukan aktivitas di bawah matahari telah menjadi sorotan dalam industri kecantikan dan perawatan kulit karena risiko kanker kulit.

Pascapandemi, banyak orang tidak hanya lebih memperhatikan kesehatan tubuh tapi juga kulit. Tren rajin berjemur di bawah sinar matahari rupanya meningkatkan tren tabir surya dengan kandungan SPF yang tinggi.

Konsumen semakin tertarik untuk menggunakan produk anti penuaan dan anti polusi pada kulit mereka, dan SPF menjadi pertimbangan utama mengingat kandungan ini menjaga kulit dari sinar UV yang memicu penuaan dini dan pengerusakan kulit.

Bahkan, selama 5 tahun terakhir penelusuran untuk SPF sebagai produk perawatan kulit telah meningkat, terutama dalam 12 bulan terakhir. Kondisi ini kemudian didukung dengan banyak bermunculannya produk tabir surya dengan SPF tinggi dari industri kecantikan lokal selama 2022.

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut