JAKARTA, iNews.id-Penyebab kecelakaan Bus Transjakarta di perempatan lampu merah PGC (Pusat Grosir Cililitan), Kramat Jati, Jakarta Timur pada Kamis (2/12/2021) akhirnya diketahui. AKBP Edy Surasa, Kasat Lantas Jakarta Timur menyebutkan, kecelakaan itu disebabkan dongkrak yang ada di jok kemudi terlepas dari tempatnya dan menimpa pedal gas. Hal itu membuat sopir hilang kendali sehingga menabrak Pos Lantas yang berada di perempatan lampu merah PGC itu.
Dilaporkan ada satu korban yaitu petugas yang berada di dalam Bus Transjakarta. Korban yang mengalami luka di bagian wajah dan tangan itu pun segera dilarikan ke RS Polri Kramat Jati.
Meski sempat menimbulkan kemacetan panjang namun kini Bus telah dievakuasi ke pool Transjakarta. Evakuasi dilakukan oleh jajaran lantas Polres Metro Jakarta Timur bersama dengan para petugas dari Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur.
Editor : Mikail Mpu