JAKARTA, iNewsDepok.id - Untuk memudahkan mobilitas masyarakat PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) akan menambah 5 rute baru yang berlaku mulai Senin (20/6/2022).
Menurut Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT Transjakarta, Anang Rizkani Noor, 5 rute baru tersebut meliputi:
- Pluit - Senen (12B).
- Harmoni - JIS (JIS3).
- Senen - Lebak Bulus (6H).
- Stasiun Manggarai - UI (4B).
- Pasar Minggu - Tanah Abang (9D).
“Penambahan rute sebagai bentuk peningkatan layanan kepada pelanggan. Kawasan rute-rute tambahan tersebut dinilai semakin ramai seiring berangsur pulihnya kehidupan masyarakat,” jelas Anang, Sabtu (18/6/2022).
Anang mengatakan, penambahan rute tersebut diharapkan mampu memudahkan mobilitas masyarakat, terutama mereka yang kerap beraktivitas dengan menggunakan transportasi umum.
Selain menambah 5 rute, ada penyesuaian jam layanan di 2 rute yakni Senen - Lebak Bulus (6H) dan Stasiun Manggarai - UI (4B). Kedua rute tersebut akan beroperasi setiap hari mulai pukul 05.00-22.00 WIB.
Selanjutnya, seiring dengan adanya pemeliharaan taman dan fasilitas di Tebet Eco Park, maka rute Stasiun Cawang - Tebet Eco Park dinonaktifkan sementara sampai pengerjaan selesai dilakukan.
"Semua penyesuaian tersebut efektif diberlakukan mulai Senin, 20 Juni 2022 mendatang," pungkas Anang.
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani