Oknum Mahasiswa Jadi Polisi Gadungan, Mengaku Anggota Polres Bogor

Rohman
Oknum mahasiswa yang mengaku anggota polisi dari Polres Bogor (Foto: Tangkapan layar akun TikTok @alfonsokenny).

DEPOK, iNewsDepok.id – Polisi menangkap seorang pengendara motor yang melintas di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor pada Kamis (12/5/2022).

Pengendara tersebut ditangkap gara gara memakai jaket bertuliskan polisi dan mengaku sebagai anggota polisi Polres Bogor Kota. Padahal dia bukan polisi sesungguhnya.

Pengendara motor yang berinisial HZ ini merupakan mahasiswa di salah satu universitas di Kota Bogor.

Selain menggunakan jaket bertuliskan polisi, HZ juga mengendarai sepeda motor yang dimofikasi mirip sepeda motor polisi tapi dengan plat nomor sipil.

“Kami berhentikan, dipanggil oleh petugas kami dan kami tanya anggota mana. Karena nggak ada yang kenal, mencurigakan dan mengaku dari Polresta Bogor Kota,” kata Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Dicky Pranata

Saat ditanya mengenai Kartu Tanda Anggota (KTA), HZ berkelit dengan mengaku tidak membawanya.

Petugas pun semakin curiga dan membawa HZ ke Pos Polisi Simpang Gadog untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

Dari hasil pemeriksaan polisi, HZ merupakan mahasiswa dari salah satu universitas di Bogor. HZ mengaku alasan dirinya menggunakan atribut polisi, untuk pengawalan terhadap mobil ambulans.

“Katanya untuk mengawal ambulans. Belum ada indikasi melakukan penilangan. Untuk pengawalan sering, kami lihat dia cukup aktif di grup-grup relawan, relawan ambulans gitu. Cuma kesalahannya menggunakan atribut polisi,” kata Dicky.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network