DEPOK, iNews Depok.id - Diduga akibat korsleting listrik, 1 unit mobil box Grand Max ludes terbakar di ruas Jalan Tol Cinere-Jagorawi (Cijago), Cisalak, Sukmajaya, Depok, Senin (12/1/2026).
Kebakaran mobil box tak menimbulkan kemacetan karena mobil sempat menepi ke bahu tol.
Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok UPT Cimanggis yang mendapat laporan dari pihak manajemen tol sekira pukul 11.10 WIB langsung terjun ke lokasi untuk melakukan pemadaman api.
"Petugas yang diterjunkan berjumlah sembilan orang dengan mengerahkan 1 Unit 3.500L Pump dan 2 unit 1.000L Pump dari UPT Cimanggis, serta 1 unit dari UPT Tapos," kata Kepala Bidang Penanggulangan Bencana Damkar Kota Depok, Denny Romulo.
Romulo menyebut mobil tiba-tiba terbakar dari bagian dalam box mobil. Api dengan cepat merembet ke depan, sehingga mobil terbakar habis.
"Petugas yang berada di lokasi langsung melakukan penanggulangan kebakaran mobil yang sudah diparkir di bahu jalan. Beruntung tidak ada korban dalam kejadian tersebut," terang Romulo.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait
