JAKARTA, iNews Depok.id – Menyambut bulan suci Ramadan, Gading Festival di Sedayu City Kelapa Gading menyelenggarakan berbagai acara gratis, termasuk "Festival Ramadan Pegadaian 2025" yang telah berlangsung dengan bazaar, penampilan anak-anak, dongeng, dan lomba.
Sebelumnya juga ada "Pegadaian X Garage Sale 2025" yang menawarkan produk preloved dengan diskon spesial.
Lebih dari sekadar hiburan, Gading Festival melalui program "Sedayu Charity: Blessing of Ramadan" mengajak masyarakat untuk berbagi dengan anak yatim dan dhuafa dari Yayasan Al-Aqsha.
Donasi berupa barang, sembako, peralatan ibadah, atau dana telah dikumpulkan sejak awal Ramadan dan telah diserahkan pada acara puncak, Sabtu, 15 Maret 2025, yang juga menampilkan Tari Santri dan Ceramah Santri. Rangkaian Ramadan akan ditutup dengan kompetisi nasyid pada 22-23 Maret.
Jarenta Sinaga, Operations Deputy Divison Head – Commercial Retail 1 Sedayu City, menekankan bahwa "Sedayu Charity" adalah wujud ajakan untuk berbagi kebahagiaan dan mempererat hubungan antar pengunjung, komunitas, dan pelaku usaha. Beliau berharap kegiatan ini memberikan dampak positif bagi masyarakat.
"Melalui Sedayu Charity: Blessing of Ramadan, kami ingin mengajak semua pihak untuk berbagi kebahagiaan dan keberkahan di bulan suci ini. Kami berharap program ini tidak hanya menjadi ajang berbagi, tetapi juga mempererat silaturahmi antara pengunjung, komunitas, dan pelaku usaha di Gading Festival Food & Fun. Dengan serangkaian acara Festival Ramadan, berbagai promo spesial, dan program sosial Sedayu Charity: Satu Donasi, Sejuta Senyuman, kami ingin menciptakan pengalaman Ramadan yang tak terlupakan sekaligus memberikan dampak sosial positif bagi masyarakat sekitar,” terang Jarenta.
“Selain memberikan hiburan dan pengalaman berbelanja yang menarik, kami juga berharap acara ini dapat menjadi contoh bahwa kegiatan hiburan dan sosial dapat berjalan beriringan, sehingga dapat menciptakan dampak positif bagi kehidupan sosial jangka panjang,” tambahnya.
Ki-ka: Jarenta Sinaga, Operations Deputy Divison Head – Commercial Retail 1 Sedayu City dan Natalia Poetri Handayani, Marketing Communications Department Head Commercial Retail 1 - Agung Sedayu Group. Foto: Novi
Selain itu, Gading Festival menawarkan promo buka puasa "BEDUG" dari berbagai tenant hingga akhir Maret, serta menjadi tempat favorit untuk menikmati live music, nobar, dan kuliner dengan suasana danau yang menarik. Fasilitas ramah anak seperti wahana permainan juga tersedia.
Natalia Poetri Handayani, Marketing Communications Department Head Commercial Retail 1 - Agung Sedayu Group, menerangkan, beroperasi sejak 2019 di Sedayu City Kelapa Gading, di bawah naungan Agung Sedayu Group, mereka menawarkan lebih dari 70 pilihan kuliner dan berbagai atraksi. Mereka pun rutin mengadakan berbagai acara.
Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1446H/2025M kali ini, Gading Festival, Sedayu City Kelapa Gading menghadirkan serangkaian acara spesial gratis, mulai dari “Festival Ramadan Pegadaian 2025” yang berlangsung pada 2 Maret – 15 Maret 2025 dimana acara ini dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik termasuk Bazzar emas, DAI Cilik, Ustadz Dongeng, serta aneka lomba lainnya.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait