Tangguhnya Honda Win: Mesin Cepe, Nyali Gope

M Mahfud
Honda Win, sebutan mesin cepe nyali gope tak salah. Meski bermesin kecil, motor ini sanggup diajak menjelajah ke berbagai medan (Foto: Ist)

DEPOK, iNews.id- Tak salah motor Honda ini menyandang nama Win alias pemenang. Meski hanya bermesin 97 CC dan tentu saja super irit, motor ini nyaman, tangguh melahap medan berat serta bisa ngacir. Tak heran jika banyak yang memujinya: mesin cepe, nyali gope. Maksudnya meski hanya 100 CC, tetapi bagai 500 CC.

Jika Anda menemui Honda Win di jalanan, seringkali motor ini ngacir dan sulit dibuntuti. Ini karena Honda Win memang nyaman diajak bermanuver. Meski kecil, perpaduan berbagai unsur terasa pas dan nyaman.

Ukuran mesin 97 CC jadi tidak terasa kecil karena berat keseluruhan motor ini tak sampai 100 kg. Berat standarnya sekitar 97 kg. 

Modelnya juga dibuat ramping dan langsing. Semua didesain secara simpel, fungsional, dan proporsional.

Perpaduan itu membuat Honda Win dalam keadaan standar tetap sedap dipandang mata. Sentuhan sedikit saja dari tangan modifikator, penampilan Honda Win makin memikat.

Ngacirnya Honda Win bakal makin menjadi-jadi jika diajak jalan ke tempat terjal, sempit dan berliku. Lingkungan seperti ini memang habitat Honda Win yang sebenarnya. Tak heran Honda Win banyak dijumpai di pegunungan dan diperankan sebagai kuda beban yang tangguh.

Segepok keunggulan tersebut membuat Honda Win tetap hidup meski motor ini sudah tidak diproduksi sejak tahun 2005. Bahkan boleh di kata, Win kini semakin molek.

Tak jarang Win yang sudah jadi barang rongsok di berbagai kantor dinas, diburu penggemar Honda Win untuk direstorasi. Honda Win dulu memang andalan pegawai pemerintah terutama yang bertugas di lapangan.

Setelah dipinang dalam kondisi rongsok, Win direstorasi kembali dan disulap nyaris seperti motor baru.

Dengan desain simpel membuat Honda Win mudah direstorasi kembali. Ini yang menjadi faktor, penggemar Honda Win makin hari makin banyak saja.

Honda Win diproduksi dari rentang tahun 1984-2005. Sepanjang tahun itu, nyaris tak ada perubahan berarti dari desainnya.

Itu karena sejak awal, perpaduan berbagai sisi Honda Win sudah dianggap sempurna, baik oleh produsen maupun konsumen.

Untuk penggemar Win yang ingin meremajakan power, mesin Honda Win bisa diganti dari keluarga c series mulai CC 100,110 hingga 125 CC.

Untuk keperluan khusus, Honda Win bisa dicangkok mesin lainnya seperti mesin Daytona dari Jepang berkapasitas 200 CC. 

Untuk mesin lebih murah bisa menggunakan mesin produksi China.

Dengan mesin-mesin baru nan gahar, Honda Win bakal makin tangguh dan modern.

Honda Win memang benar-benar Win: mesin cepe, nyali gope.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network